WD Rilis My Passport Generasi Terbaru, Gunakan NVMe Lebih Cepat 2x Lipat

Author
Irham
Reading time:
August 21, 2020

Western Digital meluncurkan kembali generasi terbaru dari line up SSD eksternal My Passport mereka. SSD ini memiliki kecepatan yang lebih tinggi dan kapasitas yang lebih besar.

Berbeda dengan generasi sebelumnya yang masih menggunakan SATA, My Passport generasi terbaru ini menggunakan SSD dengan jenis NVMe, dengan kecepatan mencapai dua kali lipat dari generasi sebelumnya, yaitu mencapai 1050MBps untuk kecepatan baca, dan 1000MBps untuk kecepatan tulis.

Baca Juga: Review WD_BLACK P50 Game Drive SSD: Apa Rasanya Pakai USB Drive Terkencang?

SSD My Passport WD NVMe

Adapun kapasitas penyimpanannya, WD menyediakan kapasitas mulai dari 500GB, 1TB hingga 2TB. Pengguna juga akan mendapatkan perlindungan menggunakan fitur password terkenkripsi 256bit

Ukuran dari WD Passport tentunya sangat mendukung mobilitas pengguna, dimana secara presisi memiliki ukuran 3.94 inci x 2.17inci x 0.35 inci. Perangkat ini juga dibalut dengan casing yang tahan banting, dimana My Passport dapat bertahan jika dijatuhkan dari ketinggian sekitar 2 meter.

SSD My Passport WD NVMe

Interface yang tersedia yaitu  menggunakan USB Type C 3.2. Pada paket penjualannya, WD membekali dengan kabel USB Type-C to Type-C cable (supports USB 3.2 Gen 2) dan Adaptor USB Type-C to Type-A.

Baca Juga: (VIDEO) Kupas Tuntas SSD: Gantinya Hard Disk yang Tahan Banting, Super Kencang, dan Sebenarnya Murah

Western Digital memasarkan SSD eksternal My Passport dengan garansi 5 hingga tahun. Produk ini telah tersedia secara pre-order di situs Western Digital, yaitu dengan harga USD USD 120 untuk kapasitas 500GB.

Lalu untuk kapasitas 1TB seharga USD 190atau sekitar Rp 2,8 Juta. Dan untuk versi 2TB dibanderol dengan harga USD 360 atau sekitar Rp 5,3 jutaan.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Pokemon Pokopia Bisa Main di Nintendo Switch Lama Dengan Syarat Tertentu

Pokemon Pokopia ternyata tetap bisa dimainkan di Nintendo Switch pertama,…
November 15, 2025 - 0

Silent Hill f Hadirkan Difficulty ‘Casual’ dan Fitur Skip di New Game+

Update terbaru Silent Hill f berikan opsi difficulty baru yang…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Rilis Patch 1.2.0, Atasi Desync, Tambah Map Baru, dan Musuh ARC

ARC Raiders rilis patch besar, menghadirkan North Line Update yang…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…