Huawei MateBook D15 Dijual Esklusif di JD.ID
Pada hari Selasa (1/9), Huawei Indonesia akhirnya meresmikan sejumlah produk terbarunya yang diharapkan bisa menjadi alat bantu para masyarakat modern dalam beraktivitas dan memiliki produktivitas tinggi. Salah satu dari tiga produk baru yang diumumkan oleh Huawei hari ini adalah laptop terbarunya, Huawei MAteBook D15 yang menggunakan prosesor AMD Ryzen 5.

Huawei MateBook D15 yang hadir di Indonesia memiliki layar 15.6″ dengan panel IPS beresolusi 1920 x 1080 piksel, screen-to-body ratio 87% dengan bezel sangat tipis di ketiga sisinya. Bobotnya yang hanya seberat 1,62 kg dengan dimensi 357.8mm x 229.9mm x 16.9mm membuatnya sangat mudah untuk dibawa bepergian ke mana saja.

Dapur pacu utamanya menggunakan prosesor AMD Ryzen 5 3500U dengan GPU Radeon Vega 8 Graphics, RAM 8 GB DDR4 dengan storage menggunakan 256 GB SSD PCIe + 1 TB HDD. Laptop ini memiliki konektor berupa 1x USB Type-C, 1x USB-A 3.0, 2x USB-A 2.0, 1x HDMI, dan 1x 3.5 mm Auxiliary and Microphone 2-in-1. Sementara konektivitas mendukung WLAN IEEE 802.11a/b/g/n/ac 2.4GHz/5GHz, Bluetooth 5.0 dan MIMO. Untuk baterai, Huawei MateBook D15 memiliki kapasitas 42Wh yang didukung dengan adapter Huawei USB-C Power Adapter 65W.

Penjualan Huawei MateBook D15 akan dilakukan secara eksklusif di JD.ID dengan promo berupa cashback Rp 1.700.000 dan hadiah tambahan dengan total nilai Rp 1.300.000. Harga resmi untuk laptop ini sendiri sebesar Rp 8.699.000 yang sudah bisa dipesan mulai 1 September 2020 dan akan berlangsung hingga 10 September 2020.