(VIDEO) Review Yeedi 2 Hybrid: Robot Pembersih Lantai Berkamera Kini Kian Murah

Reading time:
November 27, 2020

Apa yang biasanya akan dilakukan orang ketika mungkin dirinya terlalu sibuk untuk menyempatkan waktu membersihkan rumah? Melakukan sapu atau pel secara konvensional biasanya akan digantikan dengan penyedot debu yang biasanya akan lebih cepat dan ringkas dalam membersihkan lantai rumah. Tidak menutup kemungkinan juga bahwa orang tersebut akan memiliki sebuah robot vacuum yang kini semakin marak dan canggih untuk bisa menjadi “asisten rumah tangga” handal di rumah.

Yeedi 2 Hybrid

Kali ini, kami akan membahas tentang salah satu robot vacuum yang memiliki kamera serta memiliki harga cukup terjangkau, yaitu Yeedi 2 Hybrid. Selain mampu menyedot debu di lantai rumah, Yeedi 2 Hybrid ini dilengkapi dengan kemampuan mapping hingga mengepel lantai!

Desain dan Spesifikasi

Screenshot 1847
  • Navigation Type: Smart Navi 2.0
  • Cleaning Mode: Auto Spot Edge
  • Vacuum Power (Pa): 600/1200/2300
  • Dust Bin Capacity: 430 ml
  • Type of Reservoir: OZMO
  • Reservoir Capacity: 240 ml
  • Cleaning Sloth Size (mm2): 236
  • Size: 350*250*77 mm
  • Crafts: Molded Plastic
  • Noise Value: 66 dBA
  • Battery: Li-ion 5200mAh
  • Battery Weight: 375 gram
  • Working Time: 200 minute
  • Charging Time: 6.5 Hours
Screenshot 1849

Robot vacuum ini memiliki dimensi 35 x 35 x 7.7 cm, di mana tergolong cukup compact untuk bisa membersihkan ruangan lantai, bahkan ke bawah sofa atau tempat tidur misalnya. Pada bagian permukaan atasnya, terdapat tombol power utama dan kamera untuk navigasi dan pemetaan ruangan. Filter atau tempat penampungan kotoran pada vacuum juga bisa diakses lewat bagian permukaan atas ini dengan membuka permukaan atasnya dan menggeser tombol merah yang tersedia untuk menarik tempat penampungannya.

Screenshot 1850

Kamera pada vacuum memiliki kemampuan untuk mapping ruangan sehingga vacuum bisa mendeteksi bagian mana saja yang bisa dicapai oleh robot ini sehingga ruangan bisa dibersihkan dengan lebih tepat dan akurat, lebih efisien dan tentunya lebih bersih. Robot vacuum ini dapat dikendalikan dengan aplikasi Yeedi yang tersedia untuk Android dan iOS, di mana pengguna bisa memetakan ruangan yang hendak dibersihkan dengan robot vacuum, sekaligus menghindari area mana yang tidak seharusnya dikunjungi oleh robot tersebut. Pengguna juga bisa melihat atau tracking jalannya robot vacuum lewat aplikasi yang sama.

Screenshot 20201120 000319 yeedi Screenshot 20201120 000811 yeedi Screenshot 20201120 000747 yeedi Screenshot 20201120 001951 yeedi

Kemampuannya dengan menyedot hingga 2500 Pa ini membuat vacuum bisa menyedot mulai dari debu, partikel kecil, hingga rambut atau bulu dari hewan yang berceceran. Vacuum juga mampu menyedot debu dan kotoran dari karpet, lantai kayu, dan ubin. Dilengkapi dengan 240 ml electric water tank, robot vacuum bisa menyedot debu sekaligus mengepel lantai di saat yang bersamaan dengan kemampuan pel hingga ukuran 260 sqm.

Screenshot 1846

Yeedi 2 Hybrid dijual dengan harga Rp 3.490.000.

Simak pembahasan lebih lanjutnya di video berikut ini:

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…