VMware Anywhere Workspace Dukung Percepatan Transformasi Digital

Reading time:
April 22, 2021
vmware anywhere workspace

Pada hari Rabu (21/4), VMware menguatkan komitmennya kembali dalam mewujudkan solusi untuk mempercepat transformasi digital para perusahaan besar maupun organisasi di kawasan Asia Tenggara dengan memberikan solusi holistik VMware Anywhere Workspace. Solusi ini dibangun dan dirancang agar mampu mendukung para tenaga kerja saat ini, terutama yang terkena imbas masa pandemi global, untuk bisa tetap bekerja dengan lancar, fleksibel dan aman dari mana pun lokasinya mereka berada.

Selain karena masalah pandemi global, para perusahaan dan organisasi di Asia Tenggara juga dinilai semakin siap untuk bisa menunjukkan keseriusannya dalam mewujudkan transformasi digital di lingkup tenaga kerja mereka yang tidak lagi harus dibatasi dengan jarak dan lokasi kerja, serta bagaimana tenaga kerja masa kini semakin fleksibel, kompetitif, tangguh dan siap untuk berkembang di lingkungan kerja yang membutuhkan beragam tantangan saat ini.

VMware menyebutkan bahwa perekonomian di Asia Tenggara tengah menuju ke masa pemulihan dari dampak pandemi global yang masih mengguncang dunia hingga saat ini, di mana pertumbuhan perekonomian ini juga kembali seiring dengan semakin luas penerapan lingkungan kerja yang semakin terdistribusi. Dalam beberapa tahun ke depan, diprediksi bahwa melakukan pekerjaan akan memiliki model yang berbeda dan memungkinkan tenaga kerja untuk bisa bekerja di mana saja mereka berada walau dalam jarak yang sangat jauh sekalipun. Riset lain menyebutkan terdapat 78% konsumen di Asia Tenggara yang mendefinisikan mereka sebagai “digitally curious” atau “digital explorers”, di mana lonjakan ini menjadi penanda bahwa ini adalah saat yang tepat bagi perusahaan untuk memulai transformasi digital tenaga kerja secara holistik sebagai kunci utama dalam menjalankan bisnis model baru.

VMware Anywhere Workspace hadir dengan pendekatan holistik untuk mendukung model bekerja dari manapun lokasinya melalui perpaduan teknologi seperti platform digital workspace yang inovatif, sistem ekamanan endpoint dan Secure Access Service Edge (SASE). Beragam keuntungan yang bisa didapat dari VMware Anywhere Workspace ini mencakup VMware Workspace ONE, VMware Carbon Black, serta VMware SASE. VMware Anywhere Workspace mampu memberikan pendekatan kepada para karyawan untuk bisa bekerja kapanpun dan di mana pun mereka berada, dengan solusi keamanan menyeluruh dan efektif, serta cara kerja dan model bisnis bisa menjadi semakin modern dan fokus.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…