Mengenal Be Quiet!, Produsen Peripheral PC Serba Senyap!

Author
Irham
Reading time:
September 15, 2021

PC Case/Casing

Untuk casing, ini merupakan jenis produk yang relatif baru ditawarkan be quiet! bila dibandingkan dengan PSU dan sistem pendingin prosesor. Saat ini, untuk PC Case/Casing, be quiet! memiliki varian Pure Base untuk kelas terjangkau, Silent Base untuk kelas Premium, dan Dark Base untuk kelas High-End. Silent Base 802, salah satu casing kelas premium be quiet!, hadir sebagai casing mid-tower berukuran besar, dengan fokus di silent, usability, dan airflow.

be quiet! memang mendesain casing ini dengan mengedepankan aspek fleksibilitas. Penggunanya bisa memilih antara mengedepankan performa pendinginan atau kesunyian saat PC digunakan. Hal itu bisa dilakukan dengan mengubah konfigurasi front panel dan sisi atas/top cover casing Silent Base 802 ini.

Baca Juga:

Review casing be quiet

Secara standar, yang terpasang adalah front panel dan top cover dengan desain “closed” yang disertai material sound dampening, yang ini ditujukan untuk kesunyian saat PC digunakan.

Sementara bila ingin performa pendinginan, front panel dan top cover bisa diganti dengan desain yang mengoptimalkan airflow untuk membantu proses pendinginan.

Side panel dari casing ini juga dilengkapi dengan extra thick insulation mats untuk mengurangi tingkat kebisingan dari komponen-komponen di dalam casing ini. Insulasi itu tersedia baik untuk side panel full metal maupun yang memiliki jendela tempered glass.

Casing Silent Base 802 ini juga dilengkapi dengan “Smart I/O Port”, dengan konektor USB 3.2 Type C di area I/O panel di area atas depan casing. Selain itu, di area ini tersedia juga dua konektor USB 3.2 Gen 1 Type A, Headphone Jack, serta Mic In.

be quiet! juga menyediakan switch pengaturan putaran kipas 4-step di area “Smart I/O Ports” ini. Hingga enam buah kipas bisa diatur kecepatan putarnya dengan menggunakan switch ini.

Masih soal kipas, casing ini dilengkapi dengan 3 kipas Pure Wings 2 140 mm. Dua dipasang di sisi depan casing, satu di sisi belakang.

Hal menarik lain yang ditawarkan be quiet! di casing ini, motherboard tray casing ini bisa dilepas dan diposisikan di sisi sebaliknya. Jadi, casing ini menawarkan posisi pemasangan komponen normal serta inverted dalam satu casing. Inilah juga merupakan bagian dari fleksibilitas tinggi yang ditawarkan oleh casing ini.

Masih terkait dengan fleksibilitas, opsi penggunaan radiator di casing ini juga sangat melimpah:

  • Sisi belakang bisa menampung radiator 120 mm atau 140 mm
  • Sisi atas bisa menampung radiator 120 mm, 240 mm, atau 360 mm
  • Sisi depan bisa menampung radiator 120 mm, 140 mm, 240 mm, 280 mm, 360 mm, atau 420 mm

Sisi atas dilengkapi dengan bracket untuk radiator yang dapat dikeluarkan dengan mudah dari casing. Jadi pemasangan radiator di sini akan relatif lebih mudah.

Sementara untuk kipas, secara keseluruhan Silent Base 802 ini bisa menampung 8 buah kipas:

  • Satu di sisi belakang
  • Hingga 3 buah di sisi atas
  • Hingga 3 buah di sisi depan
  • Satu di PSU Shroud

Casing ini disebut sebagai casing yang besar, karena itu bisa menampung graphics card hingga panjang 432 mm, PSU hingga 288 mm, serta sistem pendingin prosesor hingga tinggi 185 mm.

Motherboard hingga E-ATX juga bisa diakomodasi oleh casing ini. Dari sisi slot ekspansi, casing ini memiliki 7 slot standar dan 2 slot vertikal.

Sementara dari sisi dukungan untuk storage, secara standar casing ini bisa menampung hingga 3 storage 3.5” dan 7 storage 2.5”. Bila dibutuhkan, dukungan itu bisa diperluas hingga 7 storage 3.5” atau 15 buah storage 2.5”.

Casing be quiet! ini dilengkapi juga dengan dust filter, untuk membantu mengurangi masuknya debu ke dalam. Dust filter ini ada di sisi depan dan bawah casing.

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 28, 2026 - 0

Review HP OMEN 16 (AP0999AX): Super Kencang Tapi Tetap Adem! Cocok Jadi Alternatif OMEN MAX?

Bodi HP OMEN 16 (AP0999AX) Form Factor Clamshell atau laptop…
January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…