Review ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400: Laptop AMD Ryzen H Series Murah dengan OLED 2.8K 90 Hz

Reading time:
August 22, 2022

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400

Ini adalah ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400, sebuah laptop yang memakai layar OLED dan prosesor kencang, tetapi harganya masih di rentang Rp 12 jutaan untuk varian tertingginya

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400.

Laptop sudah menggunakan prosesornya AMD Ryzen 5000 H-Series yang biasanya ada di Laptop Gaming, RAM-nya langsung 16 GB Dual Channel, serta layar 2.8K 90 Hz OLED 100% DCI-P3. Harga yang ditawarkan amat menggiurkan untuk spesifikasi yang didapatkan. Lalu bagaimana dengan performanya?

Kita mulai saja pembahasannya kali ini.

Spesifikasi Utama

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 2

Processor

  • AMD Ryzen 7 5800H
  • CPU Architecture – Zen 3
  • Fabrikasi – 7 NM
  • Default TDP – 45 Watt
  • 8-Core / 16-Thread
  • L3 Cache – 16 MB

Fabrikasi 7 NM dan teknologi inovatif yang dimiliki AMD membuat Ryzen 7 5800H ini mampu memiliki 8-Core prosesor di dalamnya. Tentunya hal itu membuat Laptop tipis dan ringan dari ASUS ini punya performa kencang untuk menangani aplikasi berat seperti Premiere Pro dan Photoshop sambil tetap memberikan daya tahan baterai yang panjang.

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 3

Integrated Graphics

  • AMD Radeon Graphics dengan 512 Stream Processor
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 4

Memory/RAM

  • 16 GB DDR4 3200 MHz Dual Channel
    • Onboard, tidak dapat di-Upgrade, tapi sudah cukup besar.
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 5

Storage

  • 512 GB SSD NVMe dengan jalur PCIe Gen 3 x4
    • Tidak ada slot M.2 atau konektor SATA tambahan. JADI kalau mau Upgrade kapasitas Storage harus ganti SSD bawaan.
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 6

Wireless Connectivity

  • Menggunakan modul Intel Wi-Fi 6 AX200
    • Mendukung Wi-Fi 6, Gigabit Wi-Fi, dan Bluetooth V5.2

Battery Capacity

  • 50 Whr

Operating System

  • Windows 11

Bodi

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 7

Form Factor

  • Clamshell

Material

  • Aluminium

Pilihan Warna

  • Cosmos Blue
  • Solar Silver

Desain

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 11

Vivobook yang satu ini tetap mempertahankan desain dan penampilan khasnya yang ditujukan untuk anak muda tahun 2022 atau Gen Z. Hal itu memang terlihat dari penggunaan warna cerah yang cukup mencolok untuk bodinya, terutama untuk varian Cosmos Blue.

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 10

Untuk yang lebih suka penampilan lebih kalem, warna Solar Silver sepertinya jadi pilihan yang lebih menarik.

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 12

Ukuran

  • Panjang – 31.5 CM
  • Lebar – 22.6 CM
  • Tebal
    • Sisi paling tipis – 1.89 CM
    • Sisi paling tebal – 1.92 CM
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 13

Bobot

  • Laptop – 1.37 KILOGRAM
  • Charger – 221 GRAM
    • Ini adalah Charger 65 Watt
  • Total – 1.59 KILOGRAM

Display

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 14
  • Ukuran 14 Inch
  • Resolusi 2880 x 1800 Pixel dengan Aspect Ratio 16:10
  • Refresh Rate 90 Hz dengan Response Time 0.2 MS
  • Panel OLED dengan tingkat Bit-depth di 10-bit

Menurut ASUS tingkat kecerahan maksimalnya ada di 600 Nits dengan Color Gamut 100% DCI-P3 dan mampu menghasilkan 1.07 miliar warna. Kalau kami ukur dengan alat kami hasilnya:

  • Tingkat kecerahan maksimal ada di 385 Nits di dalam ruangan
  • Gamut Coverage di 99.1% DCI-P3 dan Gamut Volume di 123.2% DCI-P3
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 15

Layar ini juga sudah Pantone Validated jadi cocok banget untuk skenario Content Creation kelas profesional sekalipun. Dipakai nonton Film pastinya juga oke banget.

Layar juga telah memenuhi sertifikasi DisplayHDR 600 True Black, jadi siap untuk menampilkan konten HDR dengan optimal. Dan ada juga sertifikasi TÜV Rheinland yang menjamin tingkat emisi cahaya biru aman dan nyaman untuk mata.

Tentunya ada fitur ASUS OLED Care di Software My ASUS yang diklaim dapat mencegah gejala Burn-in dengan sejumlah (4) pengaturan seperti:

  • Pixel Refresh
  • Pixel Shift
  • Automatically Hide Windows Taskbar in Desktop Mode
  • Windows Taskbar Transparency Effect

Pada dasarnya, pengaturan tersebut mencegah layar menampilkan gambar statis terus-menerus sehingga layar OLED lebih awet.

Disediakan pula fitur Splendid pada Software My ASUS untuk mengatur profil warna pada layar dengan pilihan:

  • Normal
  • Vivid
  • Manual
  • Eye Care
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 16

Layar Laptop ini menggunakan permukaan Glossy yang memang cocok sekali dipadukan dengan panel OLED. Walaupun akan memantulkan sedikit bayangan, permukaan itu justru membuat warna yang ditampilkan lebih cemerlang. Bingkai layar juga sudah menggunakan desain NanoEdge Display yang tipis di tiga sisi. Desain seperti itu membuat tingkat Screen to Body Ratio mencapai 84%.

Camera & Microphone

  • Laptop ini dilengkapi Kamera 720P @30 FPS
  • Kamera tersebut dipadukan dengan dua Mikrofon dengan fitur ASUS AI Noise Cancellation Technology yang dapat diubah pengaturannya di Software My ASUS

Audio

  • Laptop ini menggunakan solusi Audio dari Harman Kardon dengan dua Speaker yang mengarah ke bawah
  • Disediakan Software DTS Audio Processing untuk mengatur profil suara dan Equalizer
  • Suara yang dihasilkan terasa cukup lantang di telinga kami dan kualitasnya juga tergolong oke khas Speaker Harman Kardon dari ASUS.

Konektor

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 19

Kiri

  • 2X USB 2.0
  • 1X MicroSD Card Slot
ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 20

Kanan

  • 1X 3.5 MM Audio Combo Jack
  • 1X HDMI
  • 1X USB 3.2 Gen 2 (10 Gbps)
  • 1X DC-IN

Keyboard

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 21 ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 22

Desain dan tata letak tombol di Laptop ini tetap mempertahankan ciri khas seri Vivobook dengan motif Warning-Stripe pada tombol Enter-nya. Tingkat Travel Distance tombol ada di 1.4 MM. Tentunya Keyboard ini dilengkapi lampu Backlit warna putih dengan tiga tingkat kecerahan. Pengaturannya menggunakan tombol F7

Touchpad

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 23

Posisi Touchpad cenderung Center to Body. Ukurannya tergolong besar – Memanjang dari tombol Spacebar hingga Ctrl-kanan. Walaupun ukurannya seperti itu, aktivitas mengetik masih cukup nyaman karena telapak tangan tidak mudah masuk ke area Touchpad.

Security

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 24

Laptop ini dilengkapi sistem keamanan biometrik dengan pengenalan sidik jari yang posisi sensornya menyatu dengan tombol Power. Ada Pula Webcam Privacy Shield yang merupakan penutup fisik untuk kamera jadi aman dari resiko diintip.

Cooling System

ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 25
  • Sistem pendingin Laptop ini menggunakan IceCool Plus Thermal Technology dengan dua Heatpipe dan dua kipas
  • Arah pembuangan udara panas ke belakang, menuju engsel layar
  • Kecepatan kipas di Laptop ini dapat diatur melalui Software My ASUS dengan tiga pilihan profil yaitu
    • Performance Mode
    • Standard Mode
    • Whisper Mode

Profil tersebut juga dapat diubah dengan menekan tombol FN+F.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 27, 2024 - 0

Review Acer Predator Helios Neo 16 2024: Helios Neo Naik Kelas?

Laptop yang satu ini bukan cuma kenceng buat gaming, tapi…
March 19, 2024 - 0

Review ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405): Laptop Ringan Idaman!

Laptop Intel Core Ultra akhirnya mulai dijual di Indonesia. Salah…
March 18, 2024 - 0

Review Huawei MateBook D 14 (2024): Bodi Metal, Kencang dan Terjangkau!

Laptop yang satu ini harusnya sudah tidak terlalu asing lagi…
March 15, 2024 - 0

Review Lenovo Yoga Slim 7i (14IMH9): Daya Tahan Baterai Laptop 2024 Harusnya Begini!

Laptop layar OLED yang satu ini ternyata baterainya irit banget…

Gaming

March 28, 2024 - 0

Ryu Ga Gotoku Punya Pengumuman Besar di Hari April Mop

Berbeda dengan sebagian besar belahan dunia yang lain, April Mop…
March 28, 2024 - 0

Relic Entertainment Pisah dari SEGA, Kembali Indie

Sebagian besar dari kita mungkin seringkali salah menyimpulkan bahwa SEGA…
March 28, 2024 - 0

Spesifikasi PC untuk Marvel Rivals

Di atas kertas, ini adalah konsep yang seharusnya bisa menuai…
March 28, 2024 - 0

Embracer Jual Dev. Borderlands ke Take-Two Interactive

Anda yang cukup mengikuti berita game dengan intens sepertinya tidak…