EarFun Rilis TWS Baru: Air Pro 3, Gunakan Teknologi Le-Audio

Author
Ockly Rajab
Reading time:
February 3, 2023

EarFun, Brand TWS asal Hongkong yang terkenal karena harganya yang murah ini baru saja mengumumkan produk TWS terbarunya, yaitu EarFun Air Pro 3. Berbeda dari produk TWS mereka sebelumnya, TWS ini mendapatkan peningkatan yang cukup signifikan. Salah satunya adalah dukungan teknologi LE-Audio.

EarFun Air Pro 3

Bagi yang belum tau apa itu teknologi Low Energy Audio (LE-Audio), secara singkatnya ini adalah teknologi terbaru yang dikembangkan oleh Bluetooth Special Interest Group (Bluetooth SIG).

Fungsinya adalah meningkatkan performa Bluetooth, sekaligus mengurangi konsumsi daya dan menambahkan fitur-fitur baru. Seperti dukungan untuk alat bantu dengar dan Auracast Broadcast Audio yang mana bisa menyiarkan lagu yang kita dengar ke perangkat lain.

Gunakan SoC Qualcomm dan Bluetooth 5.3

EarFun Air Pro 3

Agar TWS ini dapat berjalan dengan baik, EarFun menggunakan SoC Qualcomm terbaru yaitu QCC3071. Kemudian untuk konektivitasnya mereka juga sudah menggunakan Bluetooth 5.3. Untuk Codecnya sendiri dia sudah mendukung penggunaan aptX dan LC3.

Baca Juga: Xiaomi Luncurkan Redmi Buds Essential dan Redmi Smart Band 2, Ini masing-masing Harganya • Jagat Gadget (jagatreview.com)

LC3 sendiri adalah sebuah codec terbaru dari Bluetooth yang bisa memberikan kualitas suara yang tinggi bahkan pada kecepatan data yang rendah dan tentunya lebih hemat energi ketimbang codec-codec lainnya.

Agar bisa memberikan kualitas suara yang baik, mereka menggunakan 11mm Wool Composite Drivers. Selain itu TWS ini juga sudah dilengkapi dengan mic 6 arah yang sudah mendukung teknologi Active Noise Cancellation (ANC), disebut Quiet Smart 2.0. mereka mengklaim bisa mengurangi hampir 90% suara background.

Gunakan Rating IPX5

EarFun AIr Pro 3

Untuk desainnya sendiri TWS ini sudah mendukung IPX5, sehingga tahan dengan rintikan air hujan atau keringat. Untuk baterainya sendiri Earfun mengklaim bisa bertahan maksimal 9 jam pemakaian tanpa ANC dan 7 jam dengan ANC. Untuk Charging Case pun sudah mendukung fast charging, dengan pengisian 10 menit bisa dipakai selama 2 jam, total baterai yang mampu disimpannya juga cukup impresif yaitu 36 jam.

Saat berita ini dibuat sayangnya TWS ini masih dalam tahap pre-order di toko online resminya, dengan harga sekitar Rp 959 Ribu dengan garansi total 1 Tahun.

Sumber

Tags:

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…