Oppo Resmikan Oppo Experience Store Terbesar di Indonesia, Fasilitas Lengkap!

Author
Mahfud
Reading time:
November 5, 2023

Oppo semakin memperbanyak Oppo Experience Store mereka untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih premium untuk konsumen di Indonesia. Kini, mereka menghadirkan Oppo Experience Store AEON Jakarta Garden City yang merupakan terbesar di Indonesia dan punya fasilitas sangat lengkap.

Oppo Experience Store AEON Jakarta Garden City

Tak cuma menampilkan produk-produk terbaru dari Oppo, Oppo Experience Store di AEON Jakarta Garden City juga dilengkapi dengan OJ Cafe, toko buku, serta layanan konsultasi yang akan memudahkan konsumen mendapatkan informasi mengenai teknologi, produk terbaru dan layanan premium Oppo.

Patrick Owen, Chief Marketing Officer Oppo Indonesia, mengatakan bahwa berharap Oppo Experience Store AEON Jakarta Garden City dibalut interior kayu dan dominasi warna putih untuk memberikan efek homey, modern dan futuristik. Ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada konsumen saat mencari produk sesuai kebutuhan.

Salah satu yang unik dari Oppo Experience Store AEON Jakarta Garden City ini adalah hadirnya toko buku, yang mana ini belum pernah ada di experience store Oppo sebelumnya. Toko buku tersebut menyediakan berbagai buku impor dengan genre Lifestyle, Art & Design, Fiction, dan Children Book, memadukan dunia teknologi dengan kultur literatur.

Tak cuma itu, OJ Cafe juga mengusung konsep berbeda degan kehadiran robot canggih yang dapat mengantar minuman ke pengunjung. Pengunjung dapat dengan mudah memesan kopi melalui aplikasi dan robot tersebut akan mengantarkan pesanan ke titik yang telah ditentukan. Uniknya lagi, store ini tidak memiliki mesin kasir, dengan pengunjung dapat melakukan pembelian dan transaksi melalui Oppo Pad Air.

Promo Menarik Selama Pembukaan

Pada periode pembukaan Oppo Experience Store AEON Jakarta Garden City, konsumen dapat menikmati berbagai promo menarik seperti special benefit senilai hingga Rp7.500.000, kopi gratis, dan special price untuk setiap pembelian buku. Selain itu pengguna juga dapat mengikuti lelang produk OPPO yang dimulai dari Rp99.000.

Konsumen dapat menikmati berbagai promo eksklusif, seperti angsuran 0% hingga 24 bulan, program trade-in dengan cashback hingga 1 juta rupiah, dan paket layanan hingga 100GB dari im3. Ada juga cashback 10% untuk pembelian Oppo Find N3 Flip, Rp2.500.000 untuk Oppo Find N2 Flip, Rp200.000 untuk Oppo A78, serta Rp100.000 untuk Oppo A58 dan Oppo A38.

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…
December 30, 2025 - 0

Kenapa Laptop dan PC Bisnis Lebih Diminati? – ft. ASUS Expert Series

Kalau kalian masih mikir laptop bisnis itu overprice, tidak worth…
December 29, 2025 - 0

Review Lenovo Legion 7i Gen 10 (2025): Laptop Kencang yang Putih dan Cantik

Laptop Gaming ini punya bodi hanya setebal Laptop Convertible. Ya,…

Gaming

January 16, 2026 - 0

Ubisoft Lakukan PHK Massal di Studio Abu Dhabi

Proses perampingan di tubuh Ubisoft kembali meminta korban, dengan digelarnya…
January 16, 2026 - 0

Proyek Mod Bully Online Mendadak Dihentikan & Dihapus Bersih

Proyek mod menjanjikan yang bisa menghidupkan kembali game klasik bernama…
January 16, 2026 - 0

GTA 6 Dikabarkan Akan Miliki Lobby Online Untuk 32 Pemain

Dokumen pengadilan dari gugatan terhadap Rockstar Games ternyata mengindikasikan adanya…
January 16, 2026 - 0

Playtika Siapkan PHK Massal Untuk Ganti Karyawannya Dengan AI

Kreator game mobile World Series of Poker, Playtika, siapkan PHK…