Logitech G Rayakan Ulang Tahun Mouse Gaming G502 yang Ikonik

Reading time:
May 3, 2024
Logitech G G502 mouse gaming

Logitech G, sub-brand dari Logitech yang mengutamakan produk dan aksesoris untuk gaming, baru saja merayakan ulang tahun ke-10 dari mouse gaming paling ikonik mereka, Logitech G G502.

Dirilis pertama kali di tahun 2014, mouse gaming G502 ini hadir dengan personalisasi yang mendalam, performa tracking dan responsif yang tak tertandingi, serta kenyamanan maksimal untuk penggunaan gaming. Mouse G502 masih dicintai oleh para komunitas gaming karena desain dan performanya tersebut, dengan kini sudah sebanyak lebih dari 21 juta mouse terjual sejak peluncuran perdananya.

Kehadiran mouse gaming G502 pun kemudian diikuti oleh G502 Proteus Spectrum di tahun 2016, kemudian berlanjut ke G502 HERO di tahun 2018 yang dirancang dengan sensor HERO 25K dari Logitech G, di mana ini merupakan sensor dengan performa tertinggi di masanya saat itu. Tahun 2019, G502 dihadirkan dengan teknologi nirkabel LIGHTSPEED serta pengisian daya POWERPLAY. Dan di tahun 2022, G502 terus ditingkatkan menjadi G502 X, G502 X LIGHTSPEED, dan G502 X PLUS dengan sakelar optik-mekanis hybrid LIGHTFORCE.

“Di Logitech G, kami sangat bangga dengan apa yang telah kami capai selama satu dekade terakhir,” kata Ujesh Desai, general manager Logitech G. “Yang membedakan G502—teknologi mutakhir dan desain inovatif—telah menjadi standar emas bagi para penggunanya. mouse gaming secara menyeluruh.”

Apakah Anda termasuk pengguna mouse gaming Logitech G502 ini?

(sumber)

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…