Microsoft Edge Bakal Punya Fitur Terjemahan dan Dubbing AI Real-time

Author
Irham
Reading time:
May 22, 2024

Microsoft baru-baru ini mengumumkan rencana mereka untuk menambahkan subtitle dan dubbing di situs-situs video, dengan dukungan AI. Fitur ini akan memungkinkan terjemahan audio ke dalam bahasa asing secara real-time di lewat browser Edge.

Beberapa situs yang akan mendapatkan fitur penerjemahan real-time di Edge termasuk situs-situs berita terkemuka seperti Reuters, CNBC News, Bloomberg, dan Coursera, serta LinkedIn yang dimiliki oleh Microsoft sendiri. Menariknya, YouTube milik Google juga bakal dapat dukungan fitur, meskipun platform ini sudah menawarkan closed-captioning AI yang dapat diterjemahkan secara otomatis.

Microsoft Edge Terjemahan dan Dubbing AI

Microsoft berencana menerjemahkan video dari bahasa Spanyol ke Inggris dan dari Inggris ke beberapa bahasa lain seperti Jerman, Hindi, Italia, Rusia, dan Spanyol. Rencana ini juga mencakup penambahan lebih banyak bahasa dan platform video di masa depan.

Microsoft Sudah Lama Hadirkan Fitur Penerjemah

Fitur penerjemahan AI sebenarnya bukanlah hal baru bagi Microsoft. Penerjemahan pesan di Ms. Teams telah ada sejak 2018 dan penerjemahan live untuk caption di Teams Premium telah tersedia sejak 2022.

Sementara itu, Browser Edge sendiri telah mendukung penerjemahan halaman web atau teks terpilih sejak 2020, dan pembaruan Windows 11 pada tahun 2022 menambahkan fitur Live Captions yang menghasilkan caption AI untuk video streaming dan video rekaman.

Baca Juga: Microsoft Perkenalkan Copilot+ PC, Standar Baru Untuk Laptop AI! • Jagat Review

Namun, Live Captions di Windows 11 tidak melakukan penerjemahan suara atau dubbing, hanya menyediakan terjemahan berupa caption atau teks yang dihasilkan oleh AI. Nah, kabarnya Microsoft juga berencana melangkah lebih jauh dengan fitur dubbing AI, yang akan menggantikan audio asli dengan suara AI yang diterjemahkan ke dalam bahasa pengguna.

Dubbing menggunakan AI bisa menjadi proses yang mahal. Beberapa perusahaan seperti Synthesys.io dan ElevenLabs.io menawarkan layanan dubbing AI, dengan biaya yang bervariasi tergantung pada kebutuhan pengguna.

Dengan fitur penerjemahan dan dubbing AI ini, Edge bisa punya keunggulan kompetitif yang signifikan dibanding web browser lain. Fitur ini diharapkan bakal jadi alat yang sangat berguna bagi pengguna yang memerlukan terjemahan video secara real-time.

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…