Geser Microsoft, NVIDIA Jadi Perusahaan dengan Valuasi Terbesar di Dunia!

Author
Mahfud
Reading time:
June 20, 2024

NVIDIA sukses menggeser Microsoft untuk menjadi perusahaan paling berharga di dunia berdasarkan kapitalisasi pasar. Tentunya tidak lain ini berkat dominasi NVIDIA di pasar hardware artificial intelligence (AI), yang membuat kapitalisasi perusahaan pimpinan Jensen Huang tersebut terus meroket dan kini bernilai $3,335 triliun.

NVIDIA-Market-Cap-Most-Valuable-Company

Angka tersebut mengalahkan Microsoft di tempat kedua dengan kapitalisasi pasar $3,317 triliun dan juga Apple di tempat ketiga yang memiliki kapitalisasi pasar $3,286. Ini jadi pertama kalinya NVIDIA menempati posisi pertama, tapi melihat laju mereka di bursa saham, pencapaian ini sudah bisa diprediksi oleh banyak analis finansial.

Bahkan, posisi pertama ini dicapai hanya berselang dua minggu setelah NVIDIA menggeser posisi kedua dari Apple. Nilai pasar perusahaan tersebut tumbuh secara eksplosif terutama dalam setahun terakhir, melar dari $1 triliun ke $2 hanya dalam waktu sembilan bulan dan mencapai $3 hanya dalam tiga bulan saja.

NVIDIA Market Cap Most Valuable Company 2

Saat ini untuk kebutuhan AI, NVIDIA punya GPU Hopper seperti H100 dan H200 yang menjadi sebuah game-changer untuk perusahaan tersebut. Salah satu faktor pendorongnya adalah GPU tersebut hadir di waktu yang tepat, di mana AI mulai booming dengan kedatangan ChatGPT dan berbagai model AI dari banyak perusahaan.

Baru-baru ini, NVIDIA mengumumkan generasi terbarunya yakni Blackwell untuk data center dan AI yang diklaim menawarkan peningkatan performa signifikan. Dominasi NVIDIA di segmen AI memang sangat luar biasa saat ini dan tampaknya belum akan surut dalam waktu dekat dengan CEO Jensen Huang mengatakan bakal merilis chip AI baru setiap tahun.

Sumber

Share
Tags:

Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…