Miniproca Kenalkan Mini-PC dengan Layar Sentuh 4K 7 Inci

Author
Irham
Reading time:
July 14, 2024

Miniproca memperkenalkan mini-PC terbaru yang menggabungkan fitur mirip NUC dengan layar sentuh flip-up 7 inci yang unik. Perangkat ini bisa dibilang cukup inovatif, karena menggabungkan kekuatan PC dengan kenyamanan monitor All-in-One.

Mini PC dengan Layar Sentuh 7 Inci, Untuk Apa?

Layar sentuh 7 inci dengan resolusi 4K pada Mini-PC ini tidak hanya memungkinkan pengguna untuk browsing atau bermain game mobile dengan mudah, tetapi juga berfungsi sebagai kontrol palet yang ideal untuk update feed atau pesan, terutama ketika terhubung ke layar yang lebih besar. Mini-PC ini mendukung hingga tiga layar tambahan melalui port DP, HDMI, dan USB-C, sehingga menawarkan fleksibilitas bagi pengguna  dalam pengaturan multi-monitor.

Miniproca Mini-PC

Dibuat dari aluminum alloy, perangkat ini dirancang dengan layar yang dapat dimiringkan hingga 90 derajat, Jadi tidak hanya compact, tapi juga koko untuk penggunaan sehari-hari.

Baca Juga: Infinix Siapkan Dua Laptop INBOOK Air Baru di Indonesia • Jagat Review

Spesifikasi Miniproca

Untuk performanya, Mini PC dari Miniproca ini ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 9 6900HX. Ini mungkin sedikit tertinggal dalam generasi, tetapi masih menawarkan daya pemrosesan yang kuat. Spesifikasi lainnya termasuk  RAM hingga 32GB DDR5-4800, dan penyimpanan SSD M.2 2280 PCIe Gen4 hingga 2TB.

Mini-PC ini dilengkapi dengan beragam port seperti USB 3.2, USB-C, HDMI 2.1, DP 1.4, dan LAN 2.5G, memastikan ketersediaan konektivitas yang luas untuk berbagai keperluan. Kompatibel dengan Windows 10 atau 11, perangkat ini didukung oleh PSU 19V 6.32A untuk daya hingga 120W.

Meskipun sukses dalam kampanye Kickstarter, pengguna disarankan untuk mempertimbangkan risiko yang terkait dengan proyek crowdfunding. Banyak hal yang bisa terjadi seperti penundaan, perubahan spesifikasi, atau bahkan pembatalan proyek.

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…