Pakai Windows 3.1, Maskapai Ini “Selamat” dari BSOD Masal

Author
Mahfud
Reading time:
July 21, 2024

Pada Jumat, 21 Juli 2024 kemarin dunia mengalami apa yang boleh disebut sebagai “pemadaman teknologi”. Jutaan perangkat Windows mengalami BSOD masal dan menyebabkan gangguan di berbagai industri termasuk penerbangan dalam skala global. Fakta menarik, ada yang beruntung “selamat” dari kekacauan tersebut karena menggunakan OS jadul Windows 3.1.

windows 3.1

Mereka adalah Southwest Airlines, maskapai penerbangan keempat terbesar di Amerika Serikat, yang berhasil terhindar dari bug BSOD akibat update keamanan CrowdStrike. Sementara hampir semua maskapai di AS tumbang seperti United, Delta, hingga American Airlines dan sempat menghentikan total semua penerbangan, mereka melaporkan aktivitas penerbangan berjalan normal.

Windows 3.1 sendiri adalah sistem operasi dari Microsoft yang diluncurkan pada 1992 silam. Ya, pada tahun 1992 dan sudah bisa dipastikan tidak lagi mendapatkan update secara resmi. Oleh karena itu, ketika CrowdStrike – perusahaan keamanan berbasis cloud yang banyak dipakai perusahaan besar – merilis update yang berisi bug ke versi Windows yang lebih baru, Southwest Airlines tak terdampak.

southwest airlines

Meskipun harus diakui “selamat”, akan tetapi menggunakan Windows yang sudah sangat jadul bukanlah sesuatu yang patut dibanggakan. Southwest Airlines memang telah mendapat banyak kritikan karena hal itu, tapi sepertinya mereka enggan melakukan upgrade lantaran kompabilitas sistem yang mereka gunakan.

Mereka juga dilaporkan memakai Windows 95 untuk sistem penjadwalan staf. Agak lebih baru memang dari Windows 3.1, tapi tetap saja sudah amat sangat jadul untuk jaman sekarang dengan perkembangan teknologi yang sangat cepat dan potensi keamanan yang lebih besar. Namun, siapa sangka hal itu justru menyelamatkan Southwest Airlines dari gangguan global yang terjadi baru-baru ini.

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov 1.0 Kemungkinan Akan Server Wipe Untuk Mode PVE

Menuju rilisnya versi 1.0 Escape from Tarkov, Battlestate Games berpotensi…
November 14, 2025 - 0

Escape from Tarkov Rayakan Rilis Version 1.0 Dengan Kampanye Twitch Drop

Battlestate Games rayakan rilis Escape from Tarkov menuju version 1.0…
November 14, 2025 - 0

NCSoft Reveal Trailer Horizon Steel Frontiers, MMORPG di Dunia Horizon Zero Dawn

PlayStation dan NCSoft berkolaborasi membuat Horizon Steel Frontiers, MMORPG Action…
November 14, 2025 - 0

Death Stranding Dibuat Serial Anime Oleh Disney+, Hideo Kojima Terlibat Langsung

Death Stranding resmi diadaptasi menjadi serial anime di Disney+ dan…