Telkomsel Umumkan Para Peraih Telkomsel Awards 2024

Author
Irham
Reading time:
July 19, 2024

Telkomsel dengan bangga mengumumkan para peraih penghargaan Telkomsel Awards 2024 yang merupakan puncak dari rangkaian perayaan ulang tahun Telkomsel yang ke-29 untuk Maju Serentak Berikan Dampak bagi kemajuan ekosistem kreatif digital nasional. Acara ini digelar di Jakarta pada 17 Juli 2024, dihadiri para pelanggan dan disiarkan secara live dari Indonesia Arena Jakarta pada pukul 19:30 WIB melalui YouTube Telkomsel, MAXstream dan AllPlay entertainment, dan juga pada pukul 21:30 WIB di SCTV dan aplikasi Vidio.

Telkomsel Awards 2024

Telkomsel Awards 2024 merupakan bentuk komitmen Telkomsel yang terinspirasi semangat Indonesia untuk mengapresiasi talenta kreatif nasional yang telah berkontribusi dalam memajukan industri kreatif digital tanah air, khususnya di bidang musik, konten digital, dan esports. Dalam acara tersebut, Telkomsel memberikan penghargaan kepada sejumlah talenta favorit yang dipilih berdasarkan kontribusi signifikan mereka dalam membangun industri kreatif digital di Indonesia.

Vice President Brand and Marketing Communications, Abdullah Fahmi mengatakan, “Telkomsel mengucapkan selamat kepada seluruh talenta kreatif digital favorit Indonesia yang telah meraih penghargaan Telkomsel Awards 2024 dalam setiap kategori nominasi. Kami percaya bahwa ajang penghargaan ini bukan sekadar pengakuan atas prestasi, tetapi juga sebagai pendorong semangat dan apresiasi bagi para pegiat industri kreatif digital dan masyarakat Indonesia. Semoga penghargaan ini dapat membuka lebih banyak peluang untuk menginspirasi dan mendorong kontribusi melalui karya-karya yang inovatif dan berdampak positif bagi kemajuan industri kreatif digital nasional.”

Telkomsel Awards 2024

Para peraih penghargaan Telkomsel Awards 2024 dipilih berdasarkan hasil voting langsung oleh lebih dari 166 ribu pelanggan melalui MyTelkomsel super app selama periode 8 hingga 17 Juli 2024. Berikut adalah daftar peraih penghargaan dalam 7 kategori nominasi Telkomsel Awards 2024:

  • Favorite Solo Singer: Isyana Sarasvati
  • Favorite Esports Team: ONIC ESPORTS
  • Favorite Digital Movie/Series Talent: Dian Satrowardoyo – Ratu Adil (Vidio)
  • Favorite Comedian: Andre Taulany
  • Favorite Digital Talkshow Content: Podcast Warung Kopi (PWK)
  • Favorite Group/Duo: JKT48
  • Lifetime Achievement: Yovie Widianto

Penghargaan Lifetime Achievement diberikan kepada individu yang telah menginspirasi masyarakat luas dan memberikan kontribusi berkelanjutan dalam industri kreatif digital di Indonesia. Informasi lengkap mengenai gelaran Telkomsel Awards 2024 dan daftar peraih penghargaannya dapat diakses di laman tsel.id/awards2024 atau media sosial @Telkomsel.

Share
Load Comments

Gadget

November 25, 2024 - 0

Review ASUS ROG Ally X: Handheld Gaming PC TERBAIK 2024!

Meskipun prosesor yang digunakan masih sama dengan generasi sebelumnya, ASUS…
November 13, 2024 - 0

Rekomendasi Smartphone Murah Terbaik di Bawah Rp 2 Juta – Akhir 2024

Smartphone di bawah Rp 2 juta jadi terasa ramai di…
November 13, 2024 - 0

Rekomendasi Smartphone Terbaik Rp 2-3 Juta – Akhir 2024

Setelah kemarin kami sempat merekomendasikan smartphone dengan harga di bawah…
November 13, 2024 - 0

Review itel S25 Ultra: Rp 1 Jutaan, Tipis, Ringan, Tahan Air? Kok Bisa?

jadi ini adalah itel S25 Ultra. Tenang, ini bukan smartphone…

Laptop

December 11, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Gaming Pilihan Kami Harga Rp 10-15 Juta – Akhir Tahun 2024

Lagi cari Laptop Gaming yang harganya relatif murah di bawah…
December 8, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Pilihan Kami Harga Rp 6 – 9.9 Juta – Akhir Tahun 2024

Kita lanjutkan lagi rekomendasi laptop untuk akhir tahun 2024 ini.…
December 8, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Murah Di Bawah 6 Juta Pilihan Kami – Akhir Tahun 2024

Sekarang, kita masuk ke rekomendasi laptop. Kita mulai dengan laptop…
December 6, 2024 - 0

Review Lenovo ThinkPad X1 Carbon Gen 12: Laptop Kerja Professional Idaman Banyak Orang!

Laptop yang satu ini mungkin adalah laptop idaman untuk para…

Gaming

December 11, 2024 - 0

Pemain Fortnite Dapatkan Ganti Rugi $72 Juta Dari FTC

Setelah menunggu selama dua tahun lamanya, pemain Fortnite yang sempat…
December 11, 2024 - 0

Black Myth Wukong Sambut Imlek 2025 Dengan Boss Rush Dan Mob Challenge

Menjelang hadirnya Imlek 2025 yang akan jatuh pada 29 Januari…
December 11, 2024 - 0

People Can Fly Studio Pecat 120 Karyawan Akibat Tekanan Industri

Studio development yang ada di balik game live service Outriders,…
December 11, 2024 - 0

Path of Exile 2 Perbaiki Masalah Rare Item Drop Yang Tak Adil

Peluncuran Early Access untuk game ARPG Path of Exile 2…