ASUS Rilis Produk Mouse Unik yang Wangi! ASUS Fragrance Mouse

Author
Mahfud
Reading time:
February 23, 2025

ASUS baru-baru ini merilis produk mouse yang cukup unik dan mungkin tidak pernah terpikirkan oleh kalian. Bernama ASUS Fragrance Mouse, sesuai namanya ini adalah “mouse parfum” yang dapat diisi minyak aromatik untuk membuatnya wangi.

ASUS Fragrance Mouse

ASUS Fragrance Mouse memiliki kompartemen internal yang dapat diakses dari penutup bawah untuk menampung minyak aromatik atau cairan wewangian kesukaan. Dengan begini, pengguna dapat membuat tempat kerjanya terus harum sepanjang hari.

Terlepas dari konsep uniknya itu, ASUS Fragrance Mouse mengusung spesifikasi dan desain seperti mouse wireless pada umumnya. Mouse satu ini dapat dikoneksikan memakai Bluetooth atau dongle USB-A 2.4GHz yang disimpan berbarengan dengan kompartemen baterai.

ASUS Fragrance Mouse 2

Bicara soal baterai, ASUS Fragrance Mouse menggunakan satu baterai AA yang diklaim dapat bertahan hingga 1 tahun pemakaian. Sensitivitas mouse bisa diatur dalam beberapa tingkatan mulai 1200, 1600, atau 2400 DPI, sementara switch low-noise diklaim punya rating 10 juta klik.

ASUS menawarkan dua pilihan warna yang segar yakni Irisdescent White (hijau muda) dan Rose Clay (merah muda). Untuk sementara ASUS belum memberikan informasi mengenai harga dan ketersediaan dari produk mouse unik mereka satu ini.

Kalau tersedia di Indonesia, apakah kalian berminat membeli ASUS Fragrance Mouse untuk menghiasi dan mengharumkan setup kerja kalian?

Share
Load Comments

Gadget

March 25, 2025 - 0

Review Anker 140 W Display Charger: Kencang dengan Smart Display, Bisa 4 Gadget Sekaligus

Masih pakai Charger USB Type-C Laptop yang besar dan berat?…
March 25, 2025 - 0

Rekomendasi Smartphone Murah untuk Lebaran 2025 di Bawah Rp 2 Juta

Hari Raya Idul Fitri tinggal sebentar lagi! Dan pastinya menjelang…
March 21, 2025 - 0

Review Advan On Posh: Smartwatch Keren Dengan Tampilan Fleksibel!

Smartwatch ini datang langsung dengan 2 strap! Mau angkat telepon…
March 17, 2025 - 0

Review OPPO A5 Pro 5G: Triple IP Rating di IP66, IP68, IP69 serta Military Grade Shock Resistance!

Smartphone yang satu ini punya 3 IP Rating sekaligus! Lalu…

Laptop

March 27, 2025 - 0

Review Lenovo IdeaPad Slim 5x: Laptop Snapdragon X Series Termurah Teririt Baterai?

Ini adalah Laptop Lenovo paling murah saat ini dengan prosesor…
March 24, 2025 - 0

Review ADVAN Pixwar X Transformers: Laptop Gaming Ini Kok Bisa Murah Banget?!

Ya, ini adalah ADVAN Pixwar! Bisa dibilang ini versi lebih…
March 20, 2025 - 0

JAJAL Kecanggihan Laptop Snapdragon di tahun 2025: Sudah Ada Peningkatan?

Jumpa lagi dengan Jagat Review, yang kali ini kami sedang…
March 19, 2025 - 0

Review ASUS ROG Flow Z13 (GZ302): Tablet Gaming AMD Paling Kencang untuk Gaming & Content Creation

Dari namanya, harusnya sih ini Laptop Gaming-nya ASUS. Tapi ini…

Gaming

March 27, 2025 - 0

Pemain Counter-Strike 2 di Steam Diincar Oleh Serangan Scammer

Pemain Counter-Strike 2 di Steam saat ini sedang diincar oleh…
March 27, 2025 - 0

Square Enix Akan Matikan War of the Visions FFBE di Ultah Kelimanya

Setelah mematikan Final Fantasy Brave Exvius, kini giliran game spin-off…
March 27, 2025 - 0

InZOI Cabut Penggunaan Anti-Piracy Apps Denuvo di Gamenya

Menjawab kekhawatiran pemain akan penggunaan Denuvo di InZOI, pihak developer…
March 27, 2025 - 0

Nintendo Siapkan Nintendo Direct Khusus Console Switch Pertama

Nintendo siapkan Nintendo Direct khusus untuk Switch pertama, kurang dari…