ASUS Adakan Giveaway ROG Astral RTX 5090 Bertanda Tangan CEO Nvidia

Reading time:
October 1, 2025

ASUS merayakan ulang tahun ke-30 kiprahnya di dunia kartu grafis dengan cara yang cukup unik. Perusahaan menggelar giveaway global dengan hadiah utama ROG Astral RTX 5090 edisi khusus yang ditandatangani langsung oleh CEO NVIDIA, Jensen Huang. Hadiah ini jelas bukan sekadar kartu grafis biasa, tapi juga item koleksi yang langka dan bernilai tinggi.

Giveaway ROG Astral RTX 5090

Giveaway ROG Astral RTX 5090

Giveaway ASUS ini dikemas dalam tantangan kreatif bertajuk DreamCraft. Disini ASUS mengajak para peserta untuk berkreasi membuat desain kartu grafis masa depan versi mereka sendiri. Karya bisa dibuat manual, memakai software grafis, atau bahkan dengan bantuan AI. Menariknya, kita diperbolehkan mengirim hingga tiga karya sekaligus, jadi kesempatan menang akan jadi lebih luas.

Setelah karya selesai, kita perlu mengupload karya ke media sosial dengan menyertakan tagar #ASUSGraphicsCard30th dan #ASUSDreamCraft. ASUS juga meminta screenshot postingan tersebut dan dikirimkan melalui situs resmi mereka sebagai bukti partisipasi. Kompetisi ini bisa kita ikuti hingga 31 Oktober 2025 dan semua peserta punya peluang yang sama untuk memenangkan kartu grafis edisi spesial yang ditandatangani oleh CEO NVIDIA tersebut.

Giveaway ROG Astral RTX 5090

Ngomongin soal hadiah, ROG Astral RTX 5090 White OC Edition hadir dengan desain premium berbalut warna putih yang elegan, khas lini Astral. Kartu grafis ASUS ini tidak hanya menawarkan performa kelas atas dari arsitektur RTX 5090, tetapi juga membawa nilai eksklusif berkat tanda tangan asli Jensen Huang di bodinya. Dengan kombinasi performa tinggi dan nilai koleksi yang kuat, nggak heran kalau hadiah ini jadi sorotan di kalangan gamer maupun kolektor hardware.

Baca Juga: ASUS Pamerkan ROG Matrix GeForce RTX 5090 30th Anniversary Limited Edition

Event ini sendiri merupakan bagian dari kampanye global ASUS bertajuk “Cheers to 30 Years”, sebuah acara virtual interaktif yang telah berjalan sejak Juli lalu. Selain kartu grafis edisi terbatas, ASUS juga menyiapkan berbagai hadiah tambahan berupa perangkat ROG hingga merchandise eksklusif bagi peserta yang aktif menyelesaikan misi di platform tersebut. Jadi, tertarik nggak nih buat ikutan giveaway ASUS ini?

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…
June 17, 2025 - 0

Review Huawei nova 13 Pro: Kamera Selfie Terbaik, Desain Keren!

Huawei nova akhirnya balik lagi ke Indonesia! Ini adalah smartphone…

Laptop

September 29, 2025 - 0

Podcast: Apa Hebatnya Laptop AI? Buka-Bukaan dengan ASUS!

Belakangan ini kata “Laptop AI” semakin sering kedengaran. Biasanya ini…
September 24, 2025 - 0

Review ASUS Gaming V16 (V3607VM) 2025: Kombo Kencang-Terjangkau Buat Main Game dan Kerja

  Jujur deh ASUS, kalian bikin Laptop Gaming atau Laptop…
September 19, 2025 - 0

Review Lenovo Legion 5 (15AKP10): Laptop Gaming Performa Kencang Cocok Buat Kerja

Ini adalah Laptop Gaming Copilot+ PC pertama dari Lenovo! Prosesornya…
September 14, 2025 - 0

Rekomendasi Laptop Gaming Rp 10-15 Juta 2025 (September)

Untuk kebutuhan kerja yang berat, biasanya kita butuh laptop yang…

Gaming

October 1, 2025 - 0

Developer BioWare Ungkapkan Kekhawatiran Pasca Akuisisi EA

Akuisisi EA ke tangan pemilik barunya ternyata membuat hati developer…
October 1, 2025 - 0

Absolum, Game Action Side-Scroller Indie Siapkan Serial TV Animasi

Tim developer Absolum, game action side-scroller dengan artistik menarik siapkan…
October 1, 2025 - 0

Rumor: Tanggal Rilis World of Warcraft Midnight Dibocorkan Oleh Dataminer

Tanggal rilis dan harga untuk expansion terbaru World of Warcraft:…
October 1, 2025 - 0

Game Baru Bertema Neverland & Peter Pan Sedang Dalam Pengembangan

Game Neverland: A Peter Pan Adventure sedang dikembangkan oleh veteran…