Pirate Bay Laporkan Organisasi Anti Pembajakan Atas Kasus “Pembajakan”

Reading time:
February 19, 2013

Organisasi anti pembajakan Copyright Information and Anti-Piracy Center (CIAPC) dilaporkan oleh pengelola situs yang selama ini erat kaitannya dengan konten bajakan, The Pirate Bay, atas suatu tuduhan yang akan terasa cukup aneh. Organisasi anti pembajakan tersebut dilaporkan terkait tindakan “pembajakan” yang mereka lakukan sendiri atas apa yang menjadi “hak cipta” dari The Pirate Bay.

The Pirate Bay logo.svg

Tindakan “pembajakan” yang dilakukan CIAPC tersebut berawal dari dibuatnya situs parodi dari The Pirate Bay oleh organisasi tersebut yang mengambil desain menyerupai situs asli The Pirate Bay. Situs parodi dalam bahasa Finlandia tersebut juga menyediakan kolom pencarian, tetapi bukan untuk konten bajakan melalui Torrent yang biasa ditampilkan di situs The Pirate Bay, melainkan untuk konten-konten legal. Selain itu, situs parodi tersebut juga mengusung logo yang memparodikan logo The Pirate Bay, yakni sebuah kapal bajak laut yang karam.

Menurut pihak The Pirate Bay, sesuai hukum yang ada di Finlandia, negara asal CIAPC, penggunaan konten resmi milik suatu pihak untuk kepentingan parodi pihak tersebut adalah suatu bentuk pelanggaran hukum. Oleh karena itu, mereka akan mengajukan tuntutan resmi melalui pengadilan ke CIAPC atas tuduhan “pembajakan konten”.

Satu hal yang menarik dari kasus ini, bila nantinya The Pirate Bay memenangkan tuntutan mereka ke CIAPC, uang kompensasi yang mereka dapatkan akan digunakan untuk membeli laptop yang akan diberikan ke anak perempuan berusia 9 tahun. Pada akhir tahun 2012 lalu, anak perempuan Finlandia berusia 9 tahun tersebut memang sempat menjadi bahan perbincangan di Internet karena tindakannya mendownload lagu dari The Pirate Bay membuat CIAPC bertindak dan menyita laptop yang dimiliki anak tersebut.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 17, 2025 - 0

COD Black Ops 7 Tertinggal Jauh dari ARC Raiders & Battlefield 6 di Steam

Black Ops 7 mencatat peak player yang mengecewakan di Steam…
November 17, 2025 - 0

Gugatan Hak Cipta Destiny 2 Diselesaikan Dengan Jalan Damai

Gugatan hak cipta terhadap Destiny 2 antara Bungie dan Matthew…
November 17, 2025 - 0

ARC Raiders Tetap Dominasi Steam Pasca Rilis Escape from Tarkov

ARC Raiders menembus rekor baru peak player di Steam, di…
November 17, 2025 - 0

Guerrilla Games Pastikan Proyek Game Multiplayer Horizon Akan Hadir

Guerrilla Games menegaskan bahwa mereka menyiapkan game multiplayer Horizon mereka…