Sony NEX-5T, Kamera Hybrid Terbaru Sony Dilengkapi WiFi & NFC

Reading time:
August 29, 2013
NEX-5T_02

Sony kembali menambahkan jajaran koleksi kamera hybrid-nya dari seri NEX, yaitu Sony NEX-5T. Kamera hybrid kelas premium besutan perusahaan asal Jepang ini telah dilengkapi dengan teknologi Wifi dan NFC (Near Field Communication). Dengan kehadiran dua fitur tersebut, para pengguna nantinya bisa dengan mudah melakukan konektivitas ke perangkat lain.

Sony NEX-5T, dirancang dengan memadukan gaya dan desain ultra-kompak, serta didukung dengan teknologi terkini. Penggunaan lensa berkualitas dengan ukuran sensor yang besar beresolusi 16,1 megapixel Exmor APS HD CMOS , membuat kamera hybrid ini mampu menyajikan kualitas gambar cukup tajam.

Sony NEX-5T ini hampir sama dengan seri sebelumnya, yaitu NEX-5R. Performa tinggi yang dimiliki oleh Sony NEX-5T, dapat dilihat dari teknologi AF (Auto Focus) Fast Hybrid yang diusungnya. Menurut berita yang kami sadur dari DPreview, teknologi AF Fast Hybrid ini merupakan penggabungan metode Fase-Deteksi dan kontras-deteksi untuk memperoleh kecepatan, auto fokus yang akurat, di berbagai kondisi pengambilan gambar.

Keistimewaan lain yang dimiliki oleh Sony NEX-5T adalah adanya fitur NFC. Sony mengklaim bahwa, kamera hybrid seri ini merupakan kamera pertama milik mereka yang dilengkapi dengan fitur tersebut. Fitur NFC ini juga sudah mendukung beberapa perangkat gadget berbasis sistem operasi mobile Android versi 4.0.

NEX-5T_01

Selain itu, terdapat pula fitur konektivitas WiFi pada kamera hybrid ini. Dengan memanfaatkan fitur “Smart Remote Control” melalui koneksi WiFi, para pengguna nantinya bisa dengan mudah melakukan koneksi ke perangkat mobile lain seperti tablet atau smartphone.

Sony NEX-5T kabarnya akan hadir di pasaran pada September mendatang dengan tiga pilihan warna di antaranya, silver, hitam, dan putih. Kamera hybrid ini akan dibanderol dengan harga kisaran US$ 700, lengkap dengan lensa kit kompak 16-50mm zoom lens (model SELP1650).

Sumber: DPreview

Share
Load Comments

Gadget

July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…
June 17, 2025 - 0

Review Huawei nova 13 Pro: Kamera Selfie Terbaik, Desain Keren!

Huawei nova akhirnya balik lagi ke Indonesia! Ini adalah smartphone…

Laptop

October 14, 2025 - 0

Review Infinix Inboox X2 2025: Laptop “Legendaris” Infinix Kembali!

Laptop terjangkau legendaris dari Infinix kembali lagi! Prosesornya pakai Intel…
October 11, 2025 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD X6 Setelah 6 Bulan: Tetap Tangguh & Kencang Seperti Baru?

Jujur, kami ini bukan peramal! Ya, kami bukan peramal yang…
October 1, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming Part 1: Laptop Tanpa Ini, Bukan Laptop Gaming! feat. HP OMEN MAX 16

Kalau ngomongin soal laptop gaming, kebanyakan orang hanya melihat ke…
September 29, 2025 - 0

Podcast: Apa Hebatnya Laptop AI? Buka-Bukaan dengan ASUS!

Belakangan ini kata “Laptop AI” semakin sering kedengaran. Biasanya ini…

Gaming

October 14, 2025 - 0

Konten Bocoran Pokemon Legends: Z-A Muncul di Sosial Media

Bocornya ROM dari full game Pokemon Legends: Z-A mulai munculkan…
October 14, 2025 - 0

Microsoft Sangkal Rumor Xbox Tak Lagi Dijual di Target & Walmart

Microsoft berikan keterangan resmi yang sangkal kabar dihentikannya penjualan Xbox…
October 14, 2025 - 0

Avatar Legends, Game Fighting Bertema Avatar: The Last Airbender Diumumkan

Avatar Legends: The Fighting Game resmi diumumkan, bawa game fighting…
October 14, 2025 - 0

Film Mortal Kombat 3 Dapatkan Lampu Hijau Dari Warner Bros

Film Mortal Kombat 3 telah dapatkan persetujuan dari Warner Bros,…