Dibanderol Rp 27 Juta, Sony A7S Targetkan Para Profesional

Reading time:
July 3, 2014
Sony A7S (3)

Sony Indonesia mengajak para awak media untuk mengenal lebih lanjut kamera full frame terbarunya, A7S. Pihak perusahaan pun menjelaskan berbagai fitur andalan yang ditawarkan oleh kamera yang melengkapi keluarga DLSM Sony setelah A7 dan A7R ini.

“Sony A7S adalah kamera full frame pixel readout pertama di dunia tanpa pixel binning,” kata Hafiz Yenifi, Digital Imaging Product Marketing Sony Indonesia dalam acara di Jakarta, Rabu (2/7).

A7S dilengkapi sensor 12.2 effective megapixel 35mm full frame Exmor CMOS terbaru yang didukung BIONZ X sebagai image processor. Salah satu keunggulan utama dari kamera yang mampu merekam video dengan resolusi 4K ini adalah sensitivitas tinggi dengan jangkauan ISO antara 50 – 409.600.

Sony A7S (2)

Hal ini memungkinkan A7S menangkap gambar di kondisi cahaya yang minim dengan kualitas tinggi dan noise rendah. Tak hanya itu, Sony pun mengklaim produknya mampu membebaskan video dari gangguan aliasing, moire, dan kesalahan warna artefak.

Pengguna nantinya bisa merekam video 4K (3840×2160) setelah dihubungkan dengan perekam eksternal. Sementara jika ingin merekam langsung ke memory card, A7S hanya bis digunakan di resolusi Full HD.

Sony A7S (1)

Untuk pertama kalinya pula pada jajaran kamera Alpha milik Sony, A7S mengadopsi format XAVC S yang memungkinkan untuk merekam video Full HD pada rating data 50mbps dengan kompresi rendah. Selain itu, ada pula format AVCHD dan MP4.

Menurut pihak perusahaan, Sony A7S sudah mulai beredar di pasaran Indonesia sejak akhir Juni 2014. Soal harga, kamera yang ditujukan untuk fotografer dan videografer profesional ini dibanderol senilai Rp 27 juta (body only).

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…