Computex 2015: Thermaltake DIY Custom Watercooling

Reading time:
June 5, 2015

Thermaltake pertama kali hadir di Indonesia sebagai salah produsen yang menyediakan komponen DIY Watercooling Custom. Seiring dengan meningkatnya popularitas solusi Watercooling All In One (AIO), segmen DIY Watercooling seakan diabaikan karena terlalu rumit, ditambah dengan sulitnya mencapai komponen yang dibutuhkan. Tahun ini, Thermaltake mencoba kembali ke bisnis yang membuat namanya terkenal, yaitu DIY Watercooling Custom!

 

TT_DIY_WC_1

Salah satu sudut booth Thermaltake dikhususnya untuk sistem pendingin, lebih tepatnya pendingin yang menggunakan air atau Watercooling.

TT_DIY_WC_12Thermaltake menyediakan solusi AIO yang sedang naik daun di Indonesia. Sayangnya, Thermaltake tidak memperkenalkan produk AIO baru di Computex 2015. Mereka hanya memajang beberapa prosuk lama mereka yang cukup populer di pasaran. Salah satunya adalah Thermaltake Water 3.0 Ultimate yang telah kami review sebelumnya.

TT_DIY_WC_10Sudut paling menarik dari Booth Thermaltake adalah bagian DIY Watercooling. Terlihat berbagai macam fitting, reservoir, dan cairan pendingin yang biasa digunakan untuk DIY Custom Watercooling. Thermaltake sendiri menjamin bahwa mereka mampu memenuhi kebutuhan Watercooling enthusiast dengan produk mereka.

TT_DIY_WC_9

Thermaltake menyediakan berbagai ukuran radiator untuk beragam kebutuhan, mulai dari yang paling kecil hingga lumayan besar.

TT_DIY_WC_7

Berbagai macam Waterblock juga disediakan oleh Thermaltake untuk memenuhi berbagai kebutuhan para Watercooling enthusiast.

TT_DIY_WC_8

Salah satu Waterblock yang dipamerkan terlihat cukup menarik. Design waterblock ini mengintegrasikan pompa di atasnya. Rancangan ini sudah sering kita lihat pada Watercooling AIO, tetapi baru pertama kali diperkenalkan untuk Watercooling DIY.

TT_DIY_WC_6Selain Waterblock untuk prosesor, Thermaltake juga membuat beberapa produk khusus untuk mengakomodasi beragam jenis komponen. Untuk memory, produsen asal Taiwan ini bekerjasama dengan Avexir untuk merancang Waterblock khusus lini produk mereka.

TT_DIY_WC_4

Selain Memory, Thermaltake juga memproduksi Waterblock untuk graphics card. Untuk komponen yang satu ini, Thermaltake bekerjasama dengan ASUS untuk merancang pendingin khusus NVIDIA GTX 980 Ti.

Tentunya ini hanya sebagian kecil dari Booth Thermaltake yang kami temui di Computex 2015. Nantikan “petualangan” kami berikutnya bersama Thermaltake, hanya di Jagatreview.com!

 

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 15, 2025 - 0

Crystal Dynamics Kembali Lakukan PHK untuk Ketiga Kalinya di 2025

Crystal Dynamics lakukan PHK ketiga di 2025 demi reorganisasi dan…
November 15, 2025 - 0

Ubisoft Tunda Laporan Keuangan FY26 dan Hentikan Perdagangan Saham

Ubisoft tunda laporan keuangan FY26 dan hentikan perdagangan saham di…
November 15, 2025 - 0

Red Dead Redemption Akan Meluncur di Android & iOS via Netflix

Red Dead Redemption akhirnya menuju ranah mobile pada Desember ini,…
November 15, 2025 - 0

ARC Raiders Resmi Nerf Perk Security Breach di Update 1.2.0

ARC Raiders secara diam-diam lakukan nerf untuk perk Security Breach…