Masih Ingin Upgrade Windows 10 Original Gratis? Begini Caranya
Setelah dirilis tahun lalu, sistem operasi besutan Microsoft ini menjadi buah bibir. Bagiamana tidak? Pabrikan software raksasa ini memberikan upgrade cuma-cuma bagi pengguna Windows 7 dan Windows 8.1 hingga satu tahun. Selain itu, sistem operasi terbaru besutan Microsoft ini menjanjikan fitur ekstra dan keamanan serta fleksibilitas di berbagai perangkat yang banyak digunakan. Maka tak ayal banyak pengguna yang sudah melakukan upgrade dan merasakan performanya.
Memang secara resmi, upgrade untuk publik sudah berakhir beberapa hari lalu, tepatnya pada 29 Juli 2016. Akan tetapi, buat pengguna yang belum sempat melakukan upgrade sepertinya tidak harus berkecil hati, karena secara tidak langsung pihak Microsoft masih memberikan upgrade gratis buat pengguna Windows 7 dan 8.1.

Ternyata secara tidak langsung Microsoft merilis Loophole yang berarti memberikan kesempatan kembali kepada pengguna OS lawas atau mereka sebut “Upgrade for Assistive User”. Untuk melakukan upgrade, Loophole ini sendiri berupa file EXE yang langsung bisa di download di situs khusus Microsoft. Secara resmi, Microsoft sendiri belum bisa memastikan kapan link extention “Free Upgrade” tersebut ditutup, tetapi mereka memastikan akan mengumumkannnya ke publik bila hal tersebut terjadi.
Menurut pengamatan kami, setelah mencoba terlihat proses upgrade terasa mudah bahkan sepertinya tidak melalui proses “Cek” atau otentifikasi produk. Yang perlu Anda lakukan hanya men-download file EXE yang ada dan ikuti prosesnya. Download sistem operasi ini pun langsung berjalan dan langsung menginstal. Ini merupakan kesempatan emas buat pengguna yang ingin mendapatkan dan menggunakan software original Windows 10 yang berharga dikisaran US$200 secara cuma-cuma.





Rencananya, Microsoft akan mendistribusikan edisi Windows 10 Anniversary secara gratis, yang mana versi tersebut memberikan fitur peningkatan dari segi performa dari AI besutan mereka seperti Cortana, fitur Stylus Windows Ink, Microsoft Edge, serta beberapa tweak dan banyak fitur baru lainnya. Terlepas dari pemberian kesempatan kedua ini, apakah mungkin kesempatan ini menjadi solusi final Microsoft untuk meraih lebih banyak pengguna Windows 10? Akankah upaya ini dapat mendorong target mereka akan 1 Milyar perangkat yang dicanangkan tahun lalu tercapai?
Dibalik semua maksud tersebut, program kesempatan kedua ini kami rasa banyak menguntungkan pengguna, di samping proses yang mudah tanpa berbelit. Pastinya performa sistem operasi terbaru Microsoft ini akan memberikan kenyamanan dan pengalaman yang jauh lebih baik dari sistem operasi sebelumnya dan apabila pengguna tidak merasa cocok, Microsoft juga masih memberikan kesempatan kepada pengguna untuk melakukan Roll Back atau kembali ke OS sebelumnya. Bila pembaca tertarik untuk mendapatkan akses kesempatan upgrade kedua ini pengguna hanya perlu mengunduhnya di link berkut ini .