Dell Luncurkan Inspiron 15 Gaming
Dell tidak hanya menawarkan laptop terbaru dalam wujud 2-in-1 dari lini XPS, mereka juga menawarkan laptop baru lain dari seri Inspiron. Satu hal yang berbeda dari Inspiron sebelumnya, laptop ini didesain secara khusus untuk gaming dengan desain yang berbeda dari yang ada selama ini. Dell menyebut laptop itu Inspiron 15 Gaming.

Desain Baru, Spesifikasi Menarik
Inspiron 15 Gaming ini ditujukan untuk gamer dengan kebutuhan gaming di resolusi Full HD untuk game keluaran baru. Dell melengkapi laptop baru mereka ini dengan prosesor quad core dari Core i 7th Generation, yaitu Core i5-7300HQ atau Core i7-7700HQ. Sementara untuk pengolah grafis, mereka menggunakan GeForce GTX1050 4 GB atau GTX 1050 Ti 4 GB.
Beberapa opsi konfigurasi storage ditawarkan Dell untuk Inspiron 15 Gaming, termasuk opsi HDD, SSD, SSD + HDD, serta SSHD. Perangkat ini ditawarkan dengan RAM DDR4 dengan kapasitas 8 GB atau 16 GB, dengan opsi upgrade hingga 32 GB bila dibutuhkan. Layar 15.6″ yang digunakan mendukung resolusi 1920 x 1080 piksel.

Ventilasi Ganda dan Dual-Fan
Aspek pendinginan di Inspiron 15 Gaming ini cukup mendapatkan perhatian dari Dell, di mana mereka menghadirkan sistem pendingin dual-fan di laptop ini. Dell memberikan ventilasi di bagian depan dan belakang laptop untuk mengakomodasi udara keluar-masuk ke sistem pendingin. Satu hal yang menarik, ventilasi ini dihias dengan motif menarik yang disebut Tom Holland mirip dengan motif khas Spider-Man.
Laptop Inspiron 15 Gaming ini hadir dengan full keyboard, lengkap dengan numpad. Dell memasarkan laptop ini dengan OS bawaan Windows 10. Mereka mulai memasarkan laptop ini dari tanggal 5 Januari waktu AS mulai dari harga USD 799.















