Snapdragon 845: Cache Besar, Persiapan untuk Laptop Berikutnya?

Reading time:
December 7, 2017

Qualcomm Snapdragon Technology Summit 2017, Hawaii. Dalam pembahasan mendalam mengenai Snapdragon 845, Qualcomm mengungkap bahwa salah satu peningkatan signifikan yang disematkan pada SoC baru ini adalah penambahan cache memory.

Snapdragon 845 01

L3 Cache untuk 8 Core CPU

Selain adanya cache level 2 (L2 Cache), kini Snapdragon 845 pun memperoleh cache memory level 3 (L3 Cache) sebesar 2MB. Cache memory ini melayani 8 custom core Kryo 385 yang merupakan modifikasi dari ARM Cortex A75. Tersedianya L3 Cache memory ini seharusnya membuat banyak operasi akan menjadi lebih lancar dan performa menjadi lebih tinggi.

Snapdragon 845 02

System Cache: Untuk Keseluruhan SoC

Qualcomm tidak hanya menambahkan cache untuk core prosesornya. Keseluruhan SoC pun memperoleh cache sebesar 3MB. Hal ini diungkap akan meningkatkan performa SoC secara keseluruhan. Mengingat bahwa Snapdragon 845 memiliki performa core, ISP, SPU, dan terutama DSP yang sangat tinggi, cache ini seharusnya akan sangat membantu mengoptimalkan performa kesehariannya.

Snapdragon 845 03

Cache Besar dan Banyak: Untuk laptop?

Di awal presentasi terlihat ada sebuah slide mengenai Always Connected PC yang menggunakan Snapdragon 845. Kami mencurigai bahwa penambahan cache memory yang cukup banyak ini sebagian tujuannya adalah agar Snapdragon 845 lebih mumpuni saat digunakan sebagai prosesor laptop dengan Windows 10. Seperti diketahui, saat digunakan untuk laptop, SoC yang sebelumnya dirancang untuk smartphone akan mengerjakan lebih banyak tugas dan harus mampu melakukan multi-tasking secara intensif. Tersedianya cache memory berukuran besar akan sangat membantu. Meski sejujurnya, untuk penggunaan di ranah laptop dengan Windows 10, kami mengharapkan cache memory yang sedikit lebih besar lagi agar solusi akhirnya menjadi lebih future proof.

Snapdragon 845 04

Snapdragon 845 tampaknya berubah ke arah kemampuan komputasi yang lebih masif dibandingkan SoC sebelumnya. “Hybrid” di antara penggunaan untuk smartphone dan laptop Always Connected PC membuat SD845 hadir dengan struktur cache berbeda. Ini adalah saat yang seru. Karena, produsen SoC lain tentunya akan menconteknya, seperti yang biasanya terjadi.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

January 22, 2026 - 0

Mengenal Seri Laptop HP OmniBook: Apa itu OmniBook? Kemana Spectre, Envy dan Pavilion?

Laptop-laptop yang akan kami bahas kali ini adalah laptop thin…
December 31, 2025 - 0

Saran Belanja Laptop Gaming ASUS Keluaran 2025: Ada ROG, TUF dan ASUS Gaming!

Kali ini Kita akan bahas bareng-bareng tentang lini produk Laptop…

Gaming

January 30, 2026 - 0

Divisi Meta VR Alami Kerugian Miliaran Dolar di 2025

Kerugian yang luar biasa besar kembali dialami oleh divisi Meta…
January 30, 2026 - 0

Xbox Kembali Alami Kerugian di Awal 2026

Memasuki tahun 2026, Xbox dilaporkan kembali alami penurunan keuntungan baik…
January 30, 2026 - 0

Wakil Presiden Amazon Games Tinggalkan Perusahaan Setelah 8 Tahun Berkarya

Kondisi Amazon Games tampak semakin memburuk, dengan perginya wakil presiden…
January 30, 2026 - 0

Dispatch Versi Nintendo Switch 2 Akan Disensor

Demi menjaga integritas console, Nintendo dan AdHoc Studio sepakat untuk…