ZOTAC Kenalkan Mini PC Tipis Terbarunya: ZBOX Edge MI351

Reading time:
April 18, 2023
ZOTAC ZBOX Edge MI351

ZOTAC, Salah satu produsen kartu grafis ternama ini baru saja meluncurkan Mini PC terbaru mereka yang disebut sebagai ZBOX Edge MI351. Mini PC ini hadir untuk berbagai macam kebutuhan, seperti daily office work, POS system, digital signage maupun untuk kebutuhan industrial.

Desainnya Yang Tipis

ZOTAC ZBOX Edge MI351

Hal yang paling menarik dari Mini PC ini adalah desainnya yang terbilang tipis, dimensinya hanya 149.5 x 149.5 x 28.5 mm saja. Selain memiliki desain yang tipis, kelebihan lainnya adalah sasisnya yang menggunakan model honeycomb. Ini diyakini oleh ZOTAC bisa membuat sirkulasi udara menjadi lebih baik, membuat performa Mini PC ini tetap optimal.

Untuk konektivitasnya ini terbilang cukup lengkap. Di depan tersedia satu port USB 3.2 dan dua port I/O Audio Jack 3.5mm. Lalu di belakang tersedia tiga port USB 3.2, satu port HDMI 2.0, satu port DisplayPort 1.4 dan port Gigabit LAN RJ45. Kalau dibutuhkan tersedia juga Wi-Fi 6 dan Bluetooth 5.2 untuk koneksi wireless.

Gunakan Intel N-100

ZOTAC ZBOX Edge MI351

Untuk spesifikasinya, Zotac membekali Mini PC ini dengan sebuah prosesor quad-core dari Intel yaitu N-100 yang sebelumnya disebut sebagai Alder Lake-N. Prosesor ini hanya memiliki E-Core saja, tetapi untuk performanya dipastikan setara dengan Intel Skylake.

Untuk iGPU-nya sendiri menggunakan Intel UHD Graphics yang berbasiskan arsitektur Intel Xe yang tentunya sudah mendukung media decoding/encoding terbaru seperti AV1. Untuk dukungan memorinya, Mini PC ini sudah menggunakan DDR5-4800 MHz yang bisa dipasang hingga 16 GB. Sedangkan untuk penyimpanannya tersedia satu slot SATA III dan satu slot M.2 PCIe Gen 4.

Sayangnya saat berita ini dibuat, belum ada informasi lebih lanjut terkait harga dan kapan Mini PC ini akan hadir di pasaran dari ZOTAC, namun mengingat ini Mini PC barebone rasanya harganya akan sangat terjangkau.

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…
June 17, 2025 - 0

Review Huawei nova 13 Pro: Kamera Selfie Terbaik, Desain Keren!

Huawei nova akhirnya balik lagi ke Indonesia! Ini adalah smartphone…

Laptop

October 1, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming Part 1: Laptop Tanpa Ini, Bukan Laptop Gaming! feat. HP OMEN MAX 16

Kalau ngomongin soal laptop gaming, kebanyakan orang hanya melihat ke…
September 29, 2025 - 0

Podcast: Apa Hebatnya Laptop AI? Buka-Bukaan dengan ASUS!

Belakangan ini kata “Laptop AI” semakin sering kedengaran. Biasanya ini…
September 24, 2025 - 0

Review ASUS Gaming V16 (V3607VM) 2025: Kombo Kencang-Terjangkau Buat Main Game dan Kerja

  Jujur deh ASUS, kalian bikin Laptop Gaming atau Laptop…
September 19, 2025 - 0

Review Lenovo Legion 5 (15AKP10): Laptop Gaming Performa Kencang Cocok Buat Kerja

Ini adalah Laptop Gaming Copilot+ PC pertama dari Lenovo! Prosesornya…

Gaming

October 4, 2025 - 0

Modder Sulap LEGO Game Boy Menjadi Handheld Console Sungguhan

LEGO Game Boy yang seharusnya hanya menjadi mainan collectible berubah…
October 4, 2025 - 0

Kreator Peak Buat Crashout Crew, Game Co-op Dengan Twist Seru

Setelah terbukti kemampuannya dengan Peak, studio Aggro Crab buat Crashout…
October 4, 2025 - 0

Microsoft Siapkan Layanan Xbox Cloud Gaming, Gratis Dengan Iklan

Microsoft mulai tes layanan streaming game Xbox Cloud Gaming, yang…
October 4, 2025 - 0

Starbreeze Studios Putuskan Batalkan Proyek Game Live Service D&D

Setelah dikerjakan selama 2 tahun, Starbreeze Studios putuskan untuk batalkan…