Untuk PS6, Sony Masih Tetap Pilih AMD Ketimbang Intel

Author
Mahfud
Reading time:
September 18, 2024

Sony sudah menggunakan AMD sebagai dapur pacu utama sejak PS4 pada 2013 silam dan ini terus berlanjut pada generasi setelahnya, termasuk terbaru PS5 Pro. Tentu saja Intel tidak tinggal diam melihat ceruk pasar yang dikuasai AMD dan mereka sempat melobi Sony soal hal ini. Namun, pilihan Sony kembali jatuh ke AMD ketimbang Intel untuk generasi PS6 mendatang.

sony playstation

Menurut laporan dari Reuters, perebutan kontrak antara AMD dan Intel untuk chipset PS6 terjadi pada 2022 lalu, yang juga diikuti oleh pesaing lainnya yakni Broadcom. Sementara Broadcom dengan mudah tereliminasi, AMD akhirnya memenangkan duel kontrak tersebut. Backward compability jadi salah satu alasan utamanya, mengingat chipset rancangan AMD dipakai di PS5 dan PS5 Pro.

Selain masalah itu, tawaran dari Intel juga gugur karena mereka tidak dapat menyepakati besaran pembagian fee untuk setiap chip yang bakal dirancangnya. Sama seperti AMD, Intel sendiri di sini bakal berperan sebagai perancang menggunakan teknologi dan IP mereka, sementara prosesor produksi dipercayakan kepada Taiwan Semiconductor Manufacturing Co (TSMC).

PS6 sendiri diperkirakan bakal meluncur pada 2027 mendatang dan akan menjadi konsol next-gen dari Sony. Untuk diketahui, PS5 Pro sendiri bukanlah generasi berikutnya melainkan hanya iterasi yang lebih kuat dibandingkan PS5 biasa dengan harga lebih mahal tentunya. Apa nih ekspektasi kalian untuk PS6 nanti?

Share
Load Comments

Gadget

July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…
June 17, 2025 - 0

Review Huawei nova 13 Pro: Kamera Selfie Terbaik, Desain Keren!

Huawei nova akhirnya balik lagi ke Indonesia! Ini adalah smartphone…

Laptop

October 15, 2025 - 0

Review ADVAN Workplus Air: Kemurahan?

Serius nih ADVAN, kalian jual Laptop ini cuman Rp 8…
October 14, 2025 - 0

Review Infinix Inboox X2 2025: Laptop “Legendaris” Infinix Kembali!

Laptop terjangkau legendaris dari Infinix kembali lagi! Prosesornya pakai Intel…
October 11, 2025 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD X6 Setelah 6 Bulan: Tetap Tangguh & Kencang Seperti Baru?

Jujur, kami ini bukan peramal! Ya, kami bukan peramal yang…
October 1, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming Part 1: Laptop Tanpa Ini, Bukan Laptop Gaming! feat. HP OMEN MAX 16

Kalau ngomongin soal laptop gaming, kebanyakan orang hanya melihat ke…

Gaming

October 15, 2025 - 0

Black Myth: Wukong Dapatkan Update Besar, Tingkatkan Performa & Visual

Meskipun Black Myth: Wukong sudah cukup lama rilis, ternyata pihak…
October 15, 2025 - 0

Pokemon TCG Pocket Rayakan Ultah Pertama Dengan Perubahan Besar

Menyambut ulang tahun pertamanya, Pokemon TCG Pocket hadirkan perubahan yang…
October 15, 2025 - 0

Kreator Banjo-Kazooie Resmi Tinggalkan Rare

Pencipta game legendaris Banjo-Kazooie akhirnya putuskan untuk pensiun dari Rare,…
October 15, 2025 - 0

Tokoh Terpenting di Game Assassin’s Creed Tinggalkan Ubisoft

Tokoh terpenting yang bertanggung jawab pada pengembangan seri game Assassin's…