Sekilas Mengenai Android OS

Reading time:
August 2, 2010
Android logo

Saat ini Android OS sudah mulai naik daun. Semakin banyak  produsen, baik yang sudah memiliki “nama” atau para produsen handphone lokal, mempersentai produk mereka dengan Android OS. Banyak berita Jagat Review yang memberitakan mengenai sistem operasi ini. Namun, sebenarnya, untuk orang awam Android merupakan hal baru. Sekarang mari kita lihat apakah Android OS itu?

Android OS adalah sebuah sistem operasi mobile untuk preangkat seluler, tablet, dan netbook. Pada awalnya, Android OS dikembangkan oleh Android Inc dan kemudian dibeli oleh Google. Android dikembangkan oleh Google berbasiskan kernel Linux dan software-software GNU. Saat ini, Android dipegang oleh Open Handset Alliance dengan Google sebagai salah satu anggotanya.

Sejarah perjalananan yang terjadi pada Android tidak seperti yang kita temui seperti saat ini. Android berevolusi hingga seperti sekarang yang kita lihat ini. Android bermula pada bulan Juli 2005, saat itu Google membeli Android Inc. Mulai dari sini gosip mengenai Google akan terjun kedunia mobile OS berbasiskan kernel Linux mulai beredar. Berita ini semakin gencar pada akhir December 2006. Banyak media memberitakan bahwa Google menunjukan prototipe sebuah handphone kepada para produsen handphone.

Hembusan berita mengenai Google ingin meluncurkan sebuah produk handphone tidak sampai pada di situ saja, pada September 2007 berbagai media menyampaikan bahwa Google terlibat dalam paten berbagai Aplikasi. Ternyata keterlibatan Google tidak hanya sampai disitu saja. Pada 5 December 2007 sebuah alliance yang bernama Open Handset Alliance terbentuk. Alliance beranggotakan Texas Intruments, Broadcom Corporation, Google, HTC, LG, IntelM Marvell Technology Group, Motorola, Nvidia, Quallcomm, Samsung Electronics, Sprint Nextel dan T-Mobile ini berencana untuk mengembangkan sebuah standar untuk mobile device.

diagram

Berita yang cukup mengejutkan terjadi, pada 21 Oktober 2008 Android resmi menjadi open source. Alhasil Google membuka semua kode-kode Android khususnya pada stack network dan telepon seluruh produsen handphone dengan menggunakan lisensi Apache license. Proyek ini kemudian berlanjut hingga pada 9 Desember 2008. Pada tanggal tersebut diumumkan bahwa 14 anggota baru akan bergabung dengan Android project. Anggota baru tersebut adalah PacketVideo, ARM Holdings, Atheros Communications, Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, Softbank, SonyEricsson, Toshiba Corp. dan Vodafone Group Pic.

250px Android 2.2

Tanggal 9 February 2009  Android 1.1 diluncurkan. Salah satu device pertama yang mempergunakan Android OS adalah HTC Dream. Kini Android berkembang semakin besar dan update OS seiring perjalannya pun semakin banyak. Sejalan dengan itu, kami akan selalu mengupdate Anda mengenai berita, review, bahkan tips trik terkait dengan Android ini. Nantikan kabar dari kami selanjutnya!

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…