Google+: Langkah Sang Raja Penelusuran ke Dalam Kompetisi Media Sosial

Reading time:
July 3, 2011

Akhirnya Google meluncurkan fungsi jejaring sosial mereka yang diberi nama Google+. Berbagai spekulasi mulai bermunculan dan menyatakan adanya potensi bagi Google+ untuk menenggelamkan sang raja media sosial, Facebook. Walaupun hingga saat ini Facebook telah memiliki lebih dari 600 juta pengguna, Google tampaknya telah menyiapkan berbagai feature yang tepat untuk bersaing.

Google

Google+ menyuguhkan sebuah feature bernama +Circles yang memungkinkan pengguna untuk membuka jalur komunikasi dengan lingkaran sosial tertentu saja.  Dengan begitu, pengguna dapat mengirim dan membaca pesan di dalam lingkungan sosial pilihannya, tanpa gangguan dari teman-teman lainnya. Feature ini dibuat oleh Google untuk memastikan kenyamanan komunikasi antar pengguna, mengingat bahwa tidak semua teman memiliki keeratan hubungan dan topik perbincangan yang sama. Misalnya, apa yang dibicarakan dengan teman sekolah belum tentu sama dengan keluarga dan rekan-rekan kerja.

Sama seperti media sosial lainnya, Google+ memungkinkan penggunanya untuk saling berbagi konten multimedia dan link web melalui feature bernama +Sparks. Dari artikel dan komik online, hingga jajaran foto dan video menarik, semuanya dapat dibagikan dan didiskusikan bersama dalam Google+. Diskusi dan obrolan lainnya pun dapat dilakukan dengan panggilan video melalui feature +Hangout. Melalui feature ini, pengguna dapat berkomunikasi via webcam dengan teman-teman dalam lingkaran sosial pilihannya.

Perkembangan media sosial zaman sekarang tidak dapat dipisahkan dengan penggunaan perangkat mobile, khususnya smartphone. Koneksi internet tanpa batas yang ditawarkan oleh operator ponsel, membuat smartphone menjadi perangkat yang ideal bagi para pengguna untuk tetap terkoneksi dengan teman dan kerabat. Google+ pun memanfaatkan beragam feature smartphone seperti GPS dan kamera untuk berbagi lokasi maupun kabar dengan satu sama lain. Saat ini, Google+ masih dalam versi BETA dan versi mobile-nya hanya tersedia bagi perangkat berbasis Android. Kenyataan bahwa pengguna harus memiliki akun Gmail untuk menggunakan Google+, memunculkan satu pertanyaan di benak kami. Dapatkah Google+ menyaingi kepopuleran Facebook atau akan jatuh seperti Google Buzz?

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…
March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…