Review: Gigabyte Z170N-Gaming 5
UEFI BIOS
Layaknya motherboard-motherboard seri terdahulunya, Gigabyte menbenamkan sebuah BIOS UEFI yang akan memudahkan pengunannya. Keterbatasan yang dikarenakan ukuran tak membuat seting di BIOS motherboard ini tak banyak berbeda dengan motherboard Z170 Gigabyte lainnya, khususnya di Seri G1 Gaming. Anda tetap bisa melakukan tweak pada sistem Anda berkat tersediannya opsi tweaking yang berlimpah. Gigabyte pun menyediakan opsi preset profile yang diberi nama Performance Upgrade. Terdapat lima tingkatan pada preset ini, yaitu 20, 40, 60, 80 hingga 100%. Sayangnya, preset ini hanya meningkatkan kecepatan clock CPU saja, tidak dengan kecepatan clock memori, karena kecepatan memori kami yang secara default berjalan di kecepatan 2666 MHz hanya berjalan 2133 MHz yang merupakan kecepatan dasar dari memori DDR 4 di platform Skylake.














