Review Toshiba 55E450N: Fitur Gaming, Quantum Dot, dan Karaoke! Hemat Daya Cuma 100W?!

Ini Toshiba 55E450N, Smart TV 4K 55 inci terbaru dari Toshiba dengan Quantum Dot Color.
TV ini sudah mendukung Dolby Vision dan Dolby Atmos. Konsumsi dayanya rendah, di bawah 100 Watt untuk mode paling borosnya! Fitur untuk gaming juga ada, mulai dari ALLM, VRR, Game Mode, G-Sync Compatible, dan lain lain! Mode Karaoke? Ada juga! Tinggal hubungkan ke microphone, kita langsung bisa karaokean! Fitur screen castingnya juga lengkap, bisa lewat Chromecast, AirPlay, dan Screen Sharing!

OK, kita mulai saja pembahasan TV yang satu ini!
Ya, Smart TV baru lagi dari Toshiba! Merek yang satu ini memang rajin ya membawa Smart TV baru mereka ke Indonesia. Kali ini yang akan kita bahas adalah 55E450N, Smart TV yang “Designed in Japan” dan “Fine Tuned in Japan”. Kita langsung mulai saja pembahasan Smart TV ini, dari isi paket penjualannya!
Paket Penjualan

Paket penjualan TV ini berisi:
- Unit TV Toshiba 55E450N
- 2 buah stand atau kaki untuk TV ini
- Remote dengan koneksi Bluetooth
- Baut untuk bracket
- Paket dokumen
Desain Toshiba 55E450N

Smart TV yang satu ini hadir dengan Sleek Minimalist Design dengan nuansa modern. Bodinya menggunakan warna dasar abu-abu tua. Bezel kiri, atas, dan kanan layar memiliki tebal sekitar 8 mm. Sementara untuk bezel bawah, memang lebih tebal. Tapi hal seperti ini memang wajar untuk sebuah TV.

Stand TV ini dipasang di dekat ujung kiri dan kanan TV dengan bentuk seperti ini. Terdapat pengait untuk cable management di bagian belakang masing-masing stand. Stand ini terasa cukup kokoh dan bisa menopang TV dengan baik.

Ketika kami ukur, stand ini mengangkat TV sekitar 4.9 cm dari permukaan meja. Ini masih kurang tinggi kalau mau pakai soundbar di bawah TV ini. Jadi, kalau mau pakai soundbar, harus kita posisikan di depan TV.
Sekarang kita beralih ke sisi belakang TV ini.

Di area tengah, terdapat lubang mounting VESA 400 mm x 200 mm. Kemudian di area kanan ada konektor I/O. Konektor I/O ini ditempatkan di dua area. Ada konektor yang menghadap ke samping dan ada juga yang menghadap ke belakang. Sementara untuk untuk konektor power, ditempatkan di area kiri sisi belakang TV.

Di bagian dasar TV ini, ada sebuah tombol navigasi dan juga 2 grill speaker yang menghadap ke bawah.
Secara keseluruhan, TV ini memiliki dimensi:

- 1233 × 716 × 80 mm (Tanpa Stand)
- 1233 × 757× 273 mm (Dengan Stand)
Sementara untuk bobotnya ada di kisaran 11 kg jika dihitung dengan stand.
Spesifikasi Toshiba 55E450N
TV ini memiliki spesifikasi sebagai berikut:

- Layar:
- Ukuran: 55”
- Resolusi: 3840 x 2160 piksel atau 4K
- Refresh rate: 60 Hz
- Teknologi layar: Direct LED (DLED) dengan Adaptive Dimming dan Quantum Dot Color.
- Video Processor: REGZA Engine ZR.
- HDR: Dolby Vision, HDR10+, dan HLG.
- Dilengkapi juga dengan fitur penunjang tampilan seperti:
- Color Re-master Pro
- Super Contrast Booster
- Dynamic Tone Mapping
- AI 4K Upscaling
- FILMMAKER Mode
- Audio: REGZA Power Audio dengan speaker 2 x 10 W , jadi total daya untuk speaker-nya adalah 20 W.
- Terdapat juga dukungan untuk Dolby Atmos.
- OS: VIDAA U7
Di sini terdapat Voice Assistant bernama VIDAA Voice yang bisa dikendalikan dengan remote.
- Konektivitas:
- Wi-Fi 5
- Bluetooth 5
- Ethernet
- TV: Digital & Analog

Sudah mendukung TV Digital dengan standar DVB-T2 yang digunakan di Indonesia. Jadi kalau mau nonton siaran TV digital lokal, cukup pasang antena saja. Tak perlu pakai STB tambahan lagi.
Konektor I/O
Konektor I/O di TV ini terbagi ke dua area penempatan.

- Konektor yang menghadap ke samping (dari atas ke bawah):
- 2 Port USB 2.0
- 1 Port HDMI 2.1 yang mendukung input sampai 4K60.
- Analog Audio Out
- 2 port HDMI 2.1 yang mendukung input sampai 4K60 juga.
Port dengan label HDMI 3 bisa digunakan untuk eARC untuk koneksi ke soundbar.
- Antenna In
- Digital Audio Out
- Port Ethernet

Sementara untuk konektor yang menghadap ke belakang ada:
- Konektor AV In
Simak pembahasan lengkapnya berikut ini: