[PR] Inovasi Taiwan Menyediakan Perangkat Hiburan Menarik untuk Masa Liburan

Reading time:
December 1, 2010

Jakarta, 1 Desember 2010 Dengan semakin banyaknya waktu yang dihabiskan masyarakat Indonesia untuk perangkat teknologi hiburan rumahan, Taiwan sebagai pusat industri manufaktur produk teknologi dunia menawarkan merek-merek hiburan menarik untuk konsumen Indonesia dan global. Merek teknologi Taiwan, seperti Acer, Asus, MSI, BenQ, D-Link, Zyxel, Edimax, Avermedia, Genius, Thermaltake, Aiptek, dan Hiti adalah sebagian dari merek berkualitas Taiwan yang hadir menyediakan produk hiburan untuk konsumen Indonesia.

James Chen selaku Direktur Taiwan Trade Centre Jakarta mengatakan, “Konsumen Indonesia sangat tertarik mencoba perangkat teknologi hiburan rumahan terbaru dan Taiwan menyediakan produk-produk tercanggih, seperti TV LCD, camcorder, sistem audio, dan banyak produk lainnya untuk pengalaman terbaik di rumah dan di mana saja. Kami senang karena dapat menyediakan perangkat hiburan terbaik untuk melengkapi hidup konsumen kami, baik kalangan muda, profesional maupun keluarga”.

Teknologi gaya hidup Taiwan tersedia untuk konsumen Indonesia dan global. Di samping merek-merek terkenal, seperti Acer, Asus, dan MSI yang menyediakan komputer multimedia canggih, merek-merek Taiwan lainnya juga menghadirkan teknologi hiburan multimedia audiovisual terbaik, termasuk di antaranya Aiptek dan BenQ.  Monitor LED terakhir yang dibuat oleh BenQ secara signifikan meningkatkan ‘kenyamanan mata’. Sementara itu, AIPTEK memproduksi camcorder digital dan perangkat inovatif seperti camcorder saku untuk para pecinta digital. Ada juga D-Link yang merupakan merek ternama untuk routers dan produk-produk jaringan untuk melengkapi rumah-rumah konsumen di Indonesia. Merek Taiwan lain, Avermedia, mengembangkan perangkat multimedia inovatif. Produk terakhirnya adalah TV tuner 3D dengan USB yang merupakan TV Tuner USB pertama yang memungkinkan penggunanya menonton dan merekam tidak hanya TV digital, tapi juga siaran langsung 3D TV di PC dan notebook di mana dan kapan saja. Fungsi tambahan yang menarik dari alat ini adalah pengguna bisa mengubah program siaran langsung, rekaman, ataupun film ke dalam tampilan 3D.

Satu lagi merek yang cukup dikenal oleh para pecinta perangkat teknologi di Indonesia adalah Genius. Aksesori buatan Genius seperti mouse dan headset sangat dikenal di kalangan geek (penggemar teknologi) sebagai produk berkualitas tinggi yang meningkatkan kualitas hiburan. Merek-merek populer lainnya termasuk HiTi memproduksi Direct Wireless Printers untuk mendukung para penggemar fotografi untuk dapat mencetak foto di mana saja.

James Chen menambahkan, “Dengan luasnya variasi produk teknologi hiburan, merek Taiwan sanggup menyentuh berbagai macam aspek gaya hidup konsumen melalui produk-produk berkualitas tinggi yang dapat diandalkan. Taiwan kini sanggup membawa kesempurnaan di industri manufaktur produk teknologi dan merek-mereknya terkenal secara global sebagai produk terbaik guna melengkapi rumah dan kehidupan profesional para konsumen.”

Menurut badan peneliti GfK, konsumen Asia dari Philipina, Hong Kong, Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, Korea Selatan, Taiwan, dan Indonesia menghabiskan 17% lebih banyak dalam hal membeli perangkat home-entertainment pada Juli 2009-Juni 2010 (dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya). Sekitar 80% dari peningkatan daya beli dan pembelanjaan dimotori oleh produk TV. Segmen LCD TV mengalami pertumbuhan sebesar 40% dalam penjualan. Konsumen Asia membelanjakan lebih dari US$5.3 juta dalam 12 bulan terakhir hanya untuk produk TV LCD saja. Dan Taiwan memproduksi lebih dari 50% LCD di dunia.

Dalam posisinya sebagai penyedia produk ICT dunia, Taiwan memproduksi 95% PC dan lebih dari 50% TV LCD yang beredar di dunia. Barang-barang elektronik buatan Taiwan dapat ditemukan di mana saja di dunia, memberikan konsumen gaya hidup yang lebih baik serta akses menuju informasi yang tanpa batas.

Taiwan External Trade Development Council (TAITRA) mempromosikan merek-merek Taiwan sebagai bagian dari kampanye Taiwan Excellence di Indonesia atas nama Kantor Perdagangan Luar Negeri (BOFT), Kementerian Urusan Ekonomi, Taiwan.

Info lengkap silahkan kunjungi www.taiwanexcellence.com.tw dan www.taiwanexcellence.net

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Bukan CGI, Dragon’s Dogma 2 Gunakan Video Daging Asli untuk Animasi Memasak

Apalah arti sebuah game petualangan yang tidak mampu memberikan Anda…
March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…