Sasar Pengguna Mobile, Plantronics Luncurkan Lima Headphone Wireless di Indonesia

Reading time:
November 29, 2018
P 20181128 121246 vHDR Auto

Plantronics secara resmi meramaikan pasar headphone Tanah Air dengan meluncurkan lima produk sekaligus. Kelima produk tersebut terdiri tiga BackBeat FIT series dan BackBeat GO Series, dan semua lini produk Plantronics tersebut dirancang secara wireless dan ditujukan untuk memenuhi kebutuhan masing-masing penggunanya.

P 20181128 105340 vHDR Auto
BackBeat FIT 3100 dengan docking charger

Untuk seri BackBeat FIT terdiri dari BackBeat FIT 2100, BackBeat FIT 350 dan BackBeat FIT 3100. Ketiga headphone terbaru Plantronics ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan penggunanya dikala sedang berolah raga, seperti berlari di luar ruangan atau fitness di gym. Tentunya ketiga seri headphone ini juga dirancang memiliki daya tahan yang tinggi, terutama terhadap air keringat. Sedangkan untuk BackBeat FIT 2100 dan BackBeat FIT 3100 dibekali dengan sertifikasi IP57 yang membuatnya tahan terhadap air hingga kedalaman 1 meter.

P 20181128 104816 vHDR Auto

Richard Tan, selaku Consumer Business Manager South-East Asia Plantronics, menyebutkan bahwa BackBeat FIT 2100 dan 3100 merupakan produk unggulan Plantronics di segmen headphone sport. “Tidak hanya memiliki daya tahan yang tinggi, kedua seri ini telah dilengkapi dengan fitur “Always Aware”, sehingga saat Anda sedang berolah raga di luar ruangan tetap mampu mendengar suara yang masuk dari sekitar Anda”.

BackBeat FIT 3100 dirancang sebagai headphone Truly wireless karena tidak dihubungkan menggunakan kabel dan memiliki ketahanan baterai hingga 5 jam. Sedang BackBeat FIT 2100 memiliki ketahanan baterai hingga 6 jam, sama seperti BackBeat FIT 350.

P 20181128 104932 vHDR Auto

Beralih ke seri lainnya, yakni Plantronics BackBeat GO 810 dan BackBeat FIT 410. Kedua seri headphone dari Plantronics ini dirancang bagi para pengguna mobile yang mungkin tidak ingin terganggu dengan suara dari sekitarnya saat sedang dalam perjalanan, baik itu di pesawat, kereta atau transportasi umum lainnya, karena telah disematkan dengan fitur  ANC (Active Noise Cancelling).

P 20181128 104702 vHDR Auto
BackBeat GO 810 dan 410

Plantronics BackBeat GO 810 hadir dalam bentuk Headphone Over the Ear dan menawarkan ketahanan baterai yang tinggi hingga 28 jam. Untuk seri ini, Plantronics menyediakan tiga pilihan warna di antaranya Graphite Black, Navy Blue, dan Bone White.

Sedangkan BackBeat GO 410 hadir dalam bentuk headphone neckband yang tentunya telah dibekali fitur ANC dan baterai yang memiliki ketahanan hingga 8 jam. Plantronics menyediakan dua pilihan warna untuk BackBeat GO 410, di antaranya Graphite dan Bone.

Plantronics sudah memasarkan produk headphone andalannya ini di Indonesia. Mengenai harganya, untuk BackBeat FIT 3100 dibanderol dengan harga Rp2.599.000, BackBeat FIT 2100 dibanderol Rp1.799.000 dan Rp1.399.000 untuk BackBit FIT 350. Untuk BackBeat FIT 2100 akan mulai tersedia mulai Desember 2018. Untuk BackBeat GO 810 dibanderol dengan harga Rp2.599.000 dan Rp2.299.000 untuk BackBeat GO 410.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Kali ini kita kedatangan salah satu “AI PC” dari MSI.…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Laptop murah yang harganya 5 jutaan ini ternyata kuat juga…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Laptop ini cocok banget untuk cari duit terlebih bagi kalangan…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 7, 2024 - 0

Frostpunk 2 Rilis Juli 2024

Membangun kota seindah dan seefektif mungkin, menatanya serapi yang Anda…
March 7, 2024 - 0

The First Berserker: Khazan Pamer Gameplay Baru, Rasa Souls

Sulit untuk membantah bahwa teaser perdananya di The Game Awards…
March 7, 2024 - 0

Persona 3 Reload Dapat “The Answer”, Rilis Berbayar di September 2024

Apa yang berhasil dilakukan oleh ATLUS dan tim Persona dengan…
March 7, 2024 - 0

Capcom Pamer Gameplay Perdana Kunitsu-Gami: Path of the Goddess

Laporan finansial yang memecahkan rekor selama beberapa tahun terakhir memang…