Review Jimmy BX5: Vacuum Cleaner yg Bisa Berantas Virus dan Tungau

Reading time:
April 28, 2022

Pengalaman Penggunaan

Sekarang mari kita coba Vacuum Cleaner ini.

Jimmy BX5 10

Jimmy BX5 mempunyai berat 2.1 Kg. Tidak ringan, tetapi kan ini tidak perlu diangkat ya. Pada umumnya penggunaannya adalah dengan diletakkan di permukaan yang akan bersihkan. Kabelnya lumayan panjang, membuat kita ga perlu pakai kabel extension.

Cukup sambungkan kabel ke outlet listrik dan perangkat ini siap digunakan. Tombol power berada di bagian atas gagang bersama dengan tombol mode. 

Jimmy BX5 8

Perangkat ini dilengkapi dengan dual mode:

  • Strong: untuk membersihkan di permukaan matras secara langsung
  • Soft: digunakan untuk membersihkan di permukaan kain yang lembut. Harus soft ya, untuk menghindari kerusakan pada bahan kain.

Vacuum cleaner ini dilengkapi dengan dual brush: sikat halus dan antistatik strip karet. Strip karet ini membuat hentakan terasa sekali saat digunakan. Menurut kami, hal ini yang membuat debu dan kotoran terangkat ke permukaan. Sementara, sikat halus adalah yang akan menyapu debu terangkat agar mudah disedot.

Jimmy BX5 9

Saat diletakkan di atas permukaan dan kita tekan tombol power, Secara otomatis ultrasonic dan sinar UV akan menyala. Tapi tenang, sinar UV ini akan mati jika kita mengangkat perangkat ini lebih dari 5 cm dari permukaan atau dengan sudut lebih dari 30 derajat. Jadi, seharusnya pengguna tidak akan terpapar Sinar UV ini.

Jimmy BX5 12

Mari kita lihat konsumsi dayanya. Ternyata, vacuum cleaner ini memerlukan daya kurang lebih 280 watt untuk mode strong, dan 155 watt untuk mode soft. Untuk suara saat digunakan, BX5 diklaim oleh Jimmy menghasilkan suara di kisaran ≤ 75 dB pada mode strong. Dari pengujian ini, kami mencobanya pada sofa 5 seater dan 1 matras ukuran 160×200 dan hasil yang kami dapat adalah seperti di gambar ini.

Jimmy BX5 14

Ternyata daya sedot BX5 ini memang terbukti kuat, debu yang kami dapat cukup banyak dan saat kami memeriksa sedikit sampel menggunakan smartphone yang punya mikroskop, kami mendapatkan tungau yang masih hidup!

Yak daya sedotnya kuat, dan seperti teori kita tadi, kemungkinan Ultrasonic-nya membuat tungau lebih mudah disedot, karena sudah dalam kondisi lemah.

Jimmy BX5 19

Setelah menyedot debu, kita cek bagaimana membersihkan vacuum cleaner ini.  Cara membersihkan penampungan debu ternyata cukup mudah. Kita tinggal menarik penampungan debu ke atas dan memutar penutupnya. Penampungan ini terdiri atas beberapa bagian dan seluruhnya dapat dicuci dengan air untuk mempermudah proses pembersihan. Tentu saja, sebelum mulai menggunakan lagi, pastikan semua sudah kering ya.

Harga

Jimmy BX5 16

Saat ini Jimmy BX5 Anti Mite vacuum cleaner dijual di official store Jimmy seharga Rp. 1.399.000, 

Perlu Diperhatikan

Jimmy BX5 17
  • Ini vacuum cleaner tangan untuk membersihkan sofa, matras, bantal atau apapun yang menggunakan bahan kain, bukan vacuum cleaner yang bisa untuk membersihkan lantai.
  • Vacuum cleaner ini Hanya dapat menyedot dalam kondisi kering, tidak untuk kondisi basah.

Poin Menarik

Jimmy BX5 4
  • Mempunyai dual mode, soft dan strong
  • Dilengkapi dengan Ultrasonic dan UV-C light untuk membunuh tungau dan virus/bakteri
  • Dilengkapi Filter HEPA untuk menangkap partikel kecil +diberikan cadangan
  • Hasil penyedotan debu, terbukti efektif dan bahkan bisa menarik tungau dari dalam matras.
  • Penggunaannya pun mudah.
  • Kabel panjang hingga 5 meter
  • Dual brush dan dapat dicuci dengan mudah
  • Penampungan debu seluruhnya bisa dicuci dan dilepas per part sehingga memudahkan proses pembersihan.

Penutup

Jimmy BX5 18

Sakit itu tidak murah. Sementara alas tidur dan duduk kita, bisa saja menampung debu dan bahkan parasit yang bisa mengganggu kesehatan kita. Jimmy BX5 ini adalah salah satu contoh tipe vacuum cleaner yang pas untuk membersihkannya. UV-C dan Ultrasonic akan membutuh parasit, kuman dan bahkan virus. HEPA Filter memastikan udara yang dibuang kembali sudah bersih, supaya tidak mengganggu kesehatan. Beda ya dengan menggebuk kasur. Itu debunya mudah balik lagi, atau bahkan terhirup kita secara langsung.

Bagi yang ingin memastikan bahwa kasur serta sofa dan mungkin juga jok mobilnya bersih dari debu dan parasit, sebuah Anti-Mite Vacuum cleaner seperti Jimmy BX5 ini sebaiknya mulai dipertimbangkan.

Load Comments

Gadget

March 5, 2024 - 0

Review vivo V30: Lebih Murah, Lebih Kencang dan Irit dengan Snapdragon + 3 Kamera 50 MP

vivo V30 , smartphone ini juga dibawa vivo hadir resmi…
March 5, 2024 - 0

Review realme 12 Pro+ 5G: Smartphone Berkamera Tele Periscope Paling Murah!

Kalau kalian mencari smartphone mid range dengan kamera telephoto terbaik…
January 26, 2024 - 0

Review vivo Y100 5G: Desain Premium, AMOLED 120 Hz, 5G, Snapdragon BARU!

vivo Y100 5G, ini adalah smartphone terbaru dari jajaran vivo…
December 30, 2023 - 0

Review CMF Watch Pro: Smartwatch dengan Layar 1,96 Inci AMOLED dan Desain Unik

CMF Watch Pro dibanderol dengan harga Rp1.149.000. Dengan harga tersebut…

Laptop

March 7, 2024 - 0

Review MSI Prestige 13 AI EVO A1M: Laptop AI PC Super Tipis, Ringan, Kencang & Irit!

Bodi MSI Prestige 13 AI EVO A1M Form Factor Clamshell…
March 6, 2024 - 0

Review Axioo Hype 5 AMD: Laptop 5 Jutaan Sekencang & Selengkap Ini?

Bodi Form Factor Clamshell Material Polycarbonate Warna Blue Terlihat kalau…
March 5, 2024 - 0

Review ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604: Laptopnya Kreator Profesional!

Bodi dan Desain Form Factor Clamshell Material Aluminium untuk punggung…
February 6, 2024 - 0

Rekomendasi Laptop Premium dari HP – Mulai 10 Jutaan

Di Video rekomendasi kali ini, kami coba pilihkan untuk kalian…

Gaming

March 8, 2024 - 0

Game Fighting Hunter x Hunter Dipastikan 2D!

Gamer mana yang tidak bergembira mendengar bahwa akhirnya, anime /…
March 8, 2024 - 0

Command & Conquer: Generals Kini Tersedia di Steam!

Sepertinya sulit untuk membicarakan game RTS dengan elemen militer kental…
March 8, 2024 - 0

Overwatch 2 Kolaborasi dengan Cowboy Bebop, Hadirkan Trailer Keren!

Kolaborasi antara dua buah franchise yang hadir di media yang…
March 8, 2024 - 0

Kreator Dragon Ball – Akira Toriyama Meninggal Dunia

Hampir semua anak-anak Indonesia yang sempat tumbuh besar di era…